HD: Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat Melalui GSMP, Turunkan Angka Kemiskinan

:


Oleh MC Provinsi Sumatera Selatan, Sabtu, 20 Mei 2023 | 21:28 WIB - Redaktur: Kusnadi - 115


Lahat, InfoPublik - Menutup kunjungan kerjanya di akhir pekan, setelah menghadiri Rapat Paripurna Peringatan Hari Jadi Lahat ke-154, Gubernur Sumsel H Herman Deru menghadiri Halal Bihalal bersama masyarakat Kecamatan Pajar Bulan Kabupaten Lahat. Halal bihalal diselenggarakan oleh Forum Kades se-Kecamatan Pajar Bulan, Sabtu (20/5/2023).

HD menyampaikan dirinya bangga dengan Kabupaten Lahat. Seperti yang disampaikan saat Peringatan Hari Jadi Kab Lahat tadi, Setelah 10 tahun terakhir, di tahun ini, Lahat mampu menurunkan angka kemiskinan sebesar 0.8%.

"Dalam menurunkan angka kemiskinan tentu diperlukan kerjasama dari semua pihak. Kesejahteraan masyarakat dapat meningkat jika didukung dengan salah satunya pembangunan infrastruktur.

"Pembangunan infrastruktur dilakukan dengan kewenangan daerah itu sendiri. Dan Ban-Gub bersifat khusus. Tentunya dengan memperhatikan kondisi wilayah dan kebutuhan. Apakah bersifat prioritas, maupun super prioritas. Dan kekompakan adalah modal terwujudnya sukses pembangunan di daerah," jelas HD.

Dilanjutkan HD, lokasi acara halal bihalal diadakan di halaman SMP 1 Pajar Bulan. Dengan dikelilingi pohon-pohon yang asri dan tanaman dalam pot.

"Dari banyaknya pot berisi tanaman hias alangkah baiknya 20% diganti dengan tanaman sayuran yang bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari. Seperti cabe, seledri, tomat dan lainnya. Juga di rumah-rumah, yang tadinya kita membeli dengan bertanam sendiri akan mengirit pengeluaran rumah tangga. Itulah yang dinamakan GSMP. Mengubah pola pikir dari membeli menjadi menghasilkan" ujar HD.

Di akhir acara Gubernur HD bersama Ketua TP-PKK Provinsi Sumsel Hj. Feby Herman Deru, Ketua KORMI Sumsel Hj Samantha Tivani HD, Bupati Lahat Cik Ujang menyerahkan secara simbolis bola kepada karang taruna, posyandu makanan tambahan , kelompok tani bibit, pengajian seragam dan perpustakaan SMP 1 pajar Bulan buku bacaan dari Duta Literasi Sumsel Ratu Tenny Leriva.

Turut hadir Anggota DPRD Prov Sumsel Alfrenzy Panggarbesi, FKPD Kab. Lahat dan Para Kepala OPD Prov Sumsel. (Tim Media Dinas Kominfo Provinsi Sumsel)