Pemkab Malra Gelar Pasar Murah, Ini Lokasi dan Daftar Harganya

:


Oleh MC KAB MALUKU TENGGARA, Selasa, 18 April 2023 | 18:37 WIB - Redaktur: Juli - 280


Langgur, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maluku Tenggara bekerja sama dengan stakeholder terkait menggelar pasar murah sembako dan operasi pasar minyak tanah menjelang hari raya Idulfitri 1444 H di pelataran gedung serbaguna Larvul Ngabal Ohoijang Kota Langgur, Selasa (18/4/2023).

Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Tenaga Kerja, dalam laporannya yang dibacakan Kepala Bidang Perdagangan Irwan Raharusun mengatakan, Pasar Murah dan Operasi Pasar Minyak Tanah merupakan salah satu program Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara dalam rangka membantu masyarakat mendapatkan bahan kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau sebagaimana amanat Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2014 tentang Perdagangan.

Dia menjelaskan, tujuan kegiatan antara lain untuk membantu masyarakat berpenghasilan rendah dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari melalui subsidi yang bersumber dari APBD Kabupaten Maluku Tenggara 2023 pada DPA Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Ketenagakerjaan.

“Ini untuk mengantisipasi lonjakan harga kebutuhan pokok dan kelangkaan minyak tanah menjelang Idulfitri 1444 H/2023 yang akan memperberat beban masyarakat, juga untuk dapat menekan inflasi saat ini," ujar Irwan Raharusun.

Lanjutnya, kegiatan pasar murah telah dimulai di Kecamatan Kei Besar secara mobile pada (14/4/2023), dan Kecamatan Kei Besar Selatan Barat pada (15/4/2023).

Sedangkan Kecamatan Kei Kecil Lokasi Gedung Serba Guna, Kecamatan Kei  Kecil Timur  Lokasi Ohoi Mastur, Kecamatan Kei Kecil Timur Selatan Ohoi Danar, Kecamatan Hoat Sorbay Lokasi Dian Pulau pelaksanaannya mulai 18-20 April 2023.

Irwan Raharusun, merinci harga dan jenis barang dan yang dijual antara lain, beras sebanyak 3.350 Kg, harga pasar Rp14.000 dijual Rp9.000,- gula pasir sebanyak 2.450 kg harga pasar Rp15.000 dijual Rp.10.000,-

Terigu Clcurah sebanyak 1.300 kg, harga pasar Rp12.000 dijual Rp7.000,- susu kental manis sebanyak 1.440 kaleng, harga pasar Rp12.000 dijual  Rp9.000, minyak goreng kemasan 1 liter sebanyak 1.200 Liter, harga pasar Rp15.000 dijual Rp10.000.

Sirup ABC sebanyak 1.200 Botol, harga pasar Rp15.000 dijual Rp10.000, telur 580 rak, harga pasar Rp65.000 dijual Rp58.000,- mentega Blue Band sebanyak 1.620 Bungkus, harga pasar  Rp12.000 dijual Rp.10.000,- bawang merah sebanyak 440 kg, harga pasar Rp50.000 dijual Rp35.000,- bawang putih sebanyak 424 kg, harga pasar Rp45.000 dijual Rp35.000.

(MC.Maluku Tenggara/Adolof Labetubun).