Praktik Buat Film Pendek, Agung Viral di BLK Blora

:


Oleh MC KAB BLORA, Minggu, 12 Maret 2023 | 19:18 WIB - Redaktur: Tobari - 532


Blora, InfoPublik - Sosok Agung, salah satu peserta pelatihan konten kreator di Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Balai Latihan Kerja (BLK) Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Dinperinnaker) Kabupaten Blora mendadak viral.

Pemuda asal Kelurahan Tegalgunung Kecamatan Blora itu ternyata berbakat main peran (aktor) dalam film pendek yang diproduksi tim Konten Kreator Blora (KKB) binaan BLK Dinperinnaker Kabupaten Blora, Sabtu (11/3/2023).

"Kancane yo dipikir no (temannya dipikirkan, red)," ucap Agung naik pohon sambil minum kopi, pada adegan film pendek.

Aksinya itu pun menjadi sorotan sesama rekan peserta pelatihan konten kreator di BLK Blora. Agung, nyaris tak menyadari kalau aksinya itu bisa memantik semangat temannya.

"Awalnya canggung, sungkan, belum terbiasa, jadi ini latihan sekaligus praktik bermain peran dan buat konten kreator, terimakasih BLK Blora," ungkapnya.

Film pendek berjudul Kopiku Kopimu yang disutradarai Rio itu menceritakan seorang pemuda yang hobi main game (diperankan Abi), sehingga lupa berinteraksi sosial dan komunikasi antar teman serta tetangga sekitar.

Abi akhirnya sadar setelah diberi penjelasan dan diajak seorang teman (diperankan Indra) betapa pentingnya komunikasi langsung di masyarakat, hingga akhirnya mau menyusul ajakan Indra ke warung kopi (diperankan Wiji) sambil diskusi kecil.

Film pendek yang direkam menggunakan kamera gawai di halaman BLK Dinperinnaker oleh Sayfuddin itu, adalah praktik dan latihan bermain peran serta membuat konten yang syarat dengan dinamika digital kekinian.

"Menyenangkan dan menarik, semoga ini menjadi awal untuk berkarya serta menambah penghasilan melalui gawai," kata Kiki, peserta pelatihan konten kreator lainnya.

Tim KKB BLK Blora terus diajak berkarya, lagi-lagi Agung pun menjadi 'ikon' saat shooting film wisata alam Puncak Serut di Desa Singonegoro Kec. Jiken. (MC Kab. Blora/Teguh/toeb).