BPS Sumbar: Jumlah Penerbangan Pesawat ke Sumbar Meningkat

:


Oleh MC KOTA PADANG, Jumat, 3 Februari 2023 | 11:42 WIB - Redaktur: Tobari - 102


Padang, InfoPublik - Badan Pusat Statistik (BPS) Sumatra Barat mencatat jumlah pesawat udara penerbangan domestik yang berangkat dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM) pada Desember 2022 adalah sebanyak 655 penerbangan.

Kepala BPS Sumbar Herum Fajarwati mengatakan jumlah penerbangan tersebut mengalami kenaikan 12,93 persen dibanding bulan sebelumnya yang tercatat sebanyak 580 penerbangan.

"Jika dibandingkan Desember 2021 terjadi peningkatan 20,85 persen," ujar Herum Fajarwati, Kamis (2/2/2023) di Kota Padang.

Ia mengatakan, jumlah pesawat udara pada penerbangan internasional yang berangkat dari BIM pada Desember 2022 sebanyak 48 penerbangan.

Secara keseluruhan jumlah pesawat yang berangkat dari BIM sebanyak 703 penerbangan yang mengalami peningkatan sebesar 15,44 persen dibanding bulan sebelumnya.

"Jika dibandingkan dengan Desember 2021 terjadi peningkatan sebesar 29,70 persen," kata Herum.

Sejalan dengan hal tersebut, jumlah pesawat penerbangan domestik yang datang di BIM sebanyak 654 penerbangan atau naik 12,95 persen dibanding bulan sebelumnya yang tercatat sebanyak 579 penerbangan.

Jika dibandingkan Desember 2021, terjadi peningkatan sebesar 21,11 persen.  Jumlah penerbangan internasional yang menuju BIM pada bulan Desember 2022 tercatat 48 penerbangan.

Secara keseluruhan, jumlah pesawat yang datang ke BIM 702 penerbangan, terjadi peningkatan sebesar 15,46 persen dibandingkan bulan sebelumnya.

"Jika dibandingkan dengan Desember 2021 terjadi peningkatan sebesar 30,00 persen," tambahnya. (MC Padang/ April/toeb)