Pemkab Tanimbar Upayakan Penurunan Stunting dengan Germas

:


Oleh MC KAB KEP TANIMBAR, Jumat, 27 Januari 2023 | 13:12 WIB - Redaktur: Juli - 389


Saumlaki, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Tanimbar melalui Dinas Kesehatan sedang berupaya secara maksimal melancarkan inovasi dalam mendukung percepatan penurunan stunting dalam Kampanye Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas).

Sesuai definsi World Health Organization (WHO) atau badan kesehatan internasional, stunting adalah gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak akibat kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang, yang ditandai dengan panjang atau tinggi badannya berada di bawah standar.

“Pada hari ini, akan dibagikan alat ukur panjang badan/tinggi badan (antropometri KIT) untuk semua posyandu di Kabupaten Kepulauan Tanimbar dalam rangka membantu pelaksanaan tugas-tugas tenaga kesehatan dan kader posyandu, untuk menemukan Balita Stunting," jelas Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar, Daniel Edward Indey, saat memberikan sambutan pada Kegiatan Kampanye Germas di Lapangan Mandrwiak, Jl. Mathilda Batlayeri, Desa Sifnana, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Jumat (27/1/2023).

Indey mengatakan, sebagai pemerintah daerah, mengapresiasi terlaksananya kegiatan Kampanye Germas yang diprakarsai oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

“Mari kita bersama-sama mendukung pelaksanaan kampanye germas ini melalui penerapan pola hidup sehat sebagai sebuah kewajiban serta budaya agar kita tetap sehat, bugar, produktif, dan terhindar dari penyakti," katanya kepada peserta Kampanye Germas.

Lanjut dia, dengan melalukan aktivitas fisik, tidak merokok, cek kesehatan secara berkala, dan menjaga kebersihan lingkungan serta fungsikan jamban sehat, merupakan langkah tepat turut menyukseskan kampanye Germas.

Kampanye Germas yang dilakukan hari ini diawali dengan jalan santai bersama, dengan titik start pada pelataran kantor Bupati Kepulauan Tanimbar dan berkahir di Lapangan Mandrwiak, Sifnana.

Prosesi jalan santai tersebut dibarengi pembagian kantong plastik untuk aksi Brilian atau Bersih Lingkungan, di sepanjang ruas jalan yang dilalui. Hal ini sebagai wujud nyata kepedulian terhadap kebersihan lingkungan di Kota Saumlaki.

Kegiatan yang dihadiri oleh Forkopimda dan seluruh elemen Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Tanimbar tersebut, terangkai dengan berbagai acara mulai dari menyanyikan Mars Germas, sambutan Pj. Bupati Kepulauan Tanimabar, serta Kampanye Germas.

Disusul dengan senam bersama, pemeriksaan kesehatan gratis meliputi skrining Penyakit Tidak Menular/PTM, Pengukuran tingkat kebugaran bagi Aparatur Sipil Negara/ASN, dan Tempat Bapak Merokok (Pojok Tembako) di setiap kantor.

Aksi berikutnya adalah aksi bergizi atau gerakan makan sayur dan buah yang dibagikan secara gratis kepada peserta yang hadir. Kemudian bpembagian jamban keluarga kepada perwakilan desa lokus stunting dan pembagian Antropometri Kit (alat ukur tinggi badan).

Pemerintah Daerah pada akhir kegiatan bmelakukan Pernyataan Komitmen dalam mendukung Germas dan melaksanakan sesi foto bersama dengan Forkopimda. (MC Kab. Kep. Tanimbar/Mikael).