Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Gelar Pertemuan Perpustakaan dan Literasi

:


Oleh MC KAB AGAM, Kamis, 29 Desember 2022 | 06:28 WIB - Redaktur: Tobari - 324


Agam, InfoPublik - Pemko Bukittinggi melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, gelar kegiatan pertemuan perpustakaan dan literasi Kota Bukittinggi tahun 2022 di Dymens Hotel Bukittinggi, Rabu (28/12/2022).

Kegiatan tersebut dibuka oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Bukittinggi, Johnni, dan dihadiri oleh Kepala SD/MI, Kepala SMP/MTs, Kepala SMA/SMK/MA, Pembina Perpustakaan dan Pustakawan Kota Bukittinggi, Penggiat Literasi, dan undangan lainnya.

Panitia pelaksana kegiatan yang juga selaku Kabid Pembinaan dan Otomasi Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Bukittinggi, Tri Yuswita mengatakan, kegiatan yang diselenggarakan guna meningkatkan sosialisasi dan kampanye kegemaran membaca dan budaya literasi di Kota Bukittinggi dalam upaya mencerdaskan masyarakat.

Tujuan dari kegiatan ini adalah melaksanakan kampanye atau sosialisasi budaya literasi dengan prakarsa aktif dalam mendorong atau melakukan kegiatan gerakan pembudayaan kegemaran membaca dan kegiatan pengembangan pendayagunaan perpustakaan.

Kemudian mendukung visi Wali Kota Bukittinggi dalam mewujudkan Bukittinggi Hebat, Berlandaskan Adat Basyandi Syara’, Syara Basandi Kitabullah.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian program pembinaan perpustakaan dan pembudayaan literasi dan akan dikemas dalam bentuk perlombaan, akreditasi dan pembinaan pustakawan Kota Bukittinggi,” kata Tri Yuswita.

Menurutnya, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Bukittinggi melaksanakan tugas pemerintahan dalam bidang perpustakaan yang berfungsi sebagai perpustakaan pembina, perpustakaan rujukan, perpustakaan deposit, perpustakaan penelitian, perpustakaan pelestarian, dan wahana rekreasi.

“Salah satu strategi nasional yang dilaksanakan dari pusat hingga daerah dalam promosi perpustakaan dan gemar membaca dalam mewujudkan budaya literasi adalah Program Perlombaan, Akreditasi dan Pembinaan pustakawan,” ujarnya.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Bukittinggi, Johnni, mengatakan, salah satu cara untuk memperkenalkan budaya literasi kepada masyarakat adalah melalui perpustakaan.

Sebagai sarana mencerdaskan kehidupan bangsa, maka perpustakaan menjadi komponen penting dalam pengembangan dan peningkatan mutu masyarakat.

Pemko Bukitttinggi melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, berkomitmen mengembangkan budaya literasi dan melaksanakan pelayanan serta pembinaan perpustakaan sesuai amanah undang undang Nomor 43 tahun 2007 tentang Perpustakaan.

“Melalui kegiatan ini kita harapkan dapat memperkuat peran perpustakaan dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia, melalui peningkatan kemampuan literasi dan peningkatan kreatifitas masyarakat untuk mengurangi kemiskinan terhadap akses informasi,” ujar Johnni.

Dalam kegiatan pertemuan perpustakaan dan literasi tersebut, sekaligus diumumkan pemenang lomba perpustakaan sekolah tingkat SD/MI dan tingkat SMP/MTs, pengumuman hasil akreditasi perpustakaan sekolah, pengukuhan pustakawan cilik Kota Bukitinggi, dan Pelantikan Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI) Kota Bukittinggi. (MC Agam/toeb)