788 Sekolah di Kaltim Telah Laksanakan Program Adiwiyata

:


Oleh Prov. Kalimantan Timur, Selasa, 6 Desember 2022 | 16:39 WIB - Redaktur: Tobari - 254


Samarinda, InfoPublik - Sebanyak  788 sekolah di Provinsi Kalimantan Timur telah melaksanakan program Adiwiyata hingga tingkatan mandiri.

"788 sekolah Adiwiyata yang telah berhasil dicetak oleh Provinsi Kaltim hingga tahun 2022," ungkap Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kaltim E.A Rafiddin Rizal pada Penyerahan penghargaan Sekolah Adiwiyata Nasional dan Mandiri.

Serta program kampung iklim nasional di Provinsi Kalimantan Timur, di Ruang Ruhui Rahayu Kantor Gubernur Kaltim, Selasa (6/12/2022).

Rafiddin memaparkan 788 sekolah yang telah melaksanakan tersebar di Balikpapan 336 sekolah Adiwiyata, Kutai Timur 78 sekolah Adiwiyata, Paser 58 sekolah Adiwiyata, Bontang 51 sekolah Adiwiyata, Samarinda 113 sekolah Adiwiyata.

Berikutnya Kutai Kartanegara 84 sekolah Adiwiyata, Penajam Paser Utara 31 sekolah Adiwiyata, Berau 32 sekolah Adiwiyata, Kutai Barat 5 sekolah Adiwiyata. "Mahakam Ulu belum ada sekolah Adiwiyata," sebutnya.

Menurutnya Kaltim masuk dalam 7 besar Provinsi dengan jumlah sekolah Adiwiyata terbanyak serta Balikpapan merupakan Kota urutan pertama dengan jumlah sekolah Adiwiyata terbanyak se-Indonesia.

Tetapi dilain hal bila dibandingkan dengan jumlah sekolah yang ada di Provinsi Kalimantan Timur sebanyak 3.473 sekolah, maka capaian sekolah Adiwiyata masih belum maksimal yaitu masih sebesar 22,69 persen atau 23 persen dari keseluruhan sekolah di Kalimantan Timur.

"Perlu bersama sama kita tingkatkan lagi agar semua sekolah di provinsi Kalimantan Timur melaksanakan program Adiwiyata," tuturnya.

Harapnya di tahun selanjutnya Kaltim kembali menjadi salah satu provinsi peraih penghargaan terbanyak dalam upaya perlindungan dan penglolaan lingkungan hidup di antaranya melalui program Adiwiyata. (DiskominfoProvKaltim/Prb/ty/toeb).