Implementasikan Road Care, DPU Bina Marga Jatim Tandatangani Kontrak 5 Paket Pekerjaan

:


Oleh MC PROV JAWA TIMUR, Kamis, 30 Juni 2022 | 22:19 WIB - Redaktur: Tobari - 97


Surabaya, InfoPublik - Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Bina Marga Provinsi Jawa Timur telah meluncurkan inovasi Road Care for Integrated Collaboration System atau yang disingkat “Road Care”.

Inovasi tersebut diluncurkan guna mewujudkan layanan infrastruktur, khususnya jalan dan jembatan yang lebih efektif, efisien, mantap, handal, serta terintegrasi,

Sebagai salah satu implementasinya, maka dilaksanakan penandatanganan kontrak lima paket pekerjaan konstruksi, bertempat di Ruang Rapat DPU Bina Marga Jatim, Jl. Gayung Kebonsari 167 Surabaya, Senin (27/6/2022) lalu.

Mellaui Humas DPU Buna MArga Jatim, Kepala DPU Bina Marga Jatim, Edy Tambeng Widjaja, Kamis (30/6/2022) mengatakan, penandatanganan kontrak ini merupakan aspek kolaborasi dari Road Care.

Dimana diperlukan sinergi yang apik bersama rekanan pelaksana, sehingga bisa memberikan hasil sesuai harapan serta bermanfaat sebesar-besarnya untuk masyarakat Jatim.

Dijelaskannya, penyedia jasa konstruksi, konsultan pengawas serta PPK merupakan satu kesatuan rekanan pelaksana di lapangan yang memainkan peran serta tugas yang sama pentingnya.

Kemudian, konsultan pengawas bertugas untuk mengawasi kegiatan pelaksana di lapangan, agar pekerjaan penyedia jasa sesuai dengan spesifikasi yang ditentukan.

Di sisi lain PPK bertugas untuk mengawal kegiatan baik fisik maupun kegiatan konsultan di lapangan dengan memerhatikan item-item tepat jumlah, tepat mutu dan tepat waktu.

“Intinya, ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan proyek kegiatan fisik dilapangan agar sesuai spesifikasi dan berjalan lancar,” jelasnya sembari mengimbuhkan, terdapat lima paket pekerjaan konstruksi yang akan digelar tahun ini di empat lokasi, yakni di Jember, Probolinggo, Madiun dan Banyuwangi.

Sebagai informasi, kegiatan penandatanganan kontrak tersebut dilakukan oleh Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dengan empat perwakilan perusahaan penyedia jasa konstruksi sebagai pihak yang terlibat dalam pelaksanakan kegiatan fisik di lapangan.

Penandatanganan tersebut juga disaksikan oleh Sekretaris DPU Bina Marga Jatim, Ir. Moch. Amirulloh, M.T. (MC Diskominfo Prov Jatim/non-sti/toeb)