Atasi Kelangkaan Minyak Tanah, Pemkab Belu Gelar Bazar Murah

:


Oleh MC KAB BELU, Selasa, 28 Juni 2022 | 13:22 WIB - Redaktur: Juli - 273


Belu, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Belu melalui Bagian Ekonomi dan SDA Setda Belu mengadakan Bazar Murah BBM khusus minyak tanah bertempat di Fronteira Garden Atambua, Kelurahan Umanen Kecamatan Atambua Barat, Selasa (27/6/2022).

Bazaar Murah minyak tanah dipantau langsung Wakil Bupati Belu Aloysius Haleserens, dihadiri Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Belu Nikolaus Umbu K. Biri, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Belu  Laurentius Kiik Nahak, dan Kepala Bagian Ekonomi dan SDA Setda Belu Christoforus M. Loe Mau.

Bazaar murah ini difokuskan bagi masyarakat di tiga Kecamatan yang berada di dalam kota yakni Kecamatan Atambua Barat, Kecamatan Kota Atambua dan Kecamatan Atambua Selatan.

Kepala Bagian Ekonomi dan SDA Setda Belu Christoforus M. Loe Mau, mengatakan bazaar murah ini dilakukan Pemerintah melalui Tim Pengendali Inflasi Daerah bekerja sama dengan Depot Pertamina.

"Melihat kelangkaan minyak tanah ini Pemerintah berkoodinasi dengan PT Migas Pusat untuk melakukan bazaar dengan menambah kuota, kita menambah kuota 20.000 kilo liter yang kita akan distribusikan untuk menekan inflasi minyak tanah dengan 1 liternya Rp4.000 dan 1 KK memperoleh 10 liter, kita juga akan kembali lakukan satu kali lagi bazaar murah minyak tanah minggu depan untuk menetralkan harga," terang Kabag Ekonomi.

Pada bazaar murah ini juga dilakukan Vaksinasi COVID-19 bagi masyarakat Belu dosis 1- 3 oleh Tim Satgas COVID-19 Kabupaten Belu, dihadiri Camat Atambua Barat serta pengawasan Satpol PP Kabupaten Belu. (Mc/tim layanan info publik belu014)