MTQ ke 35 Ajang Seleksi Peserta MTQ Nasional

:


Oleh MC PROV ACEH, Selasa, 21 Juni 2022 | 09:17 WIB - Redaktur: Kusnadi - 184


Banda Aceh, InfoPublik - Kepala Dinas Syariat Islam (DSI) Aceh, EMK Alidar mengatakan, Gubernur Aceh Nova Iriansyah secara resmi telah membuka Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Aceh ke 35 di Kabupaten Bener Meriah, Sabtu (18/6/2022) malam lalu.

"Ajang tersebut juga sebagai seleksi untuk dikirim ke tingkat nasional. Pemenang dari setiap cabang yang diperlombakan itu akan kita kirim ke MTQ nasional, tentu juga dilakukan seleksi kembali di tingkat provinsi," kata EMK Alidar, yang didampingi Sekretaris DSI Aceh Muhibuthibri, Senin (20/6/2022).

Katanya, pada MTQ ke 35 itu ada delapan cabang lomba yang digelar dengan rincian tilawah diikuti 198 peserta, qiraat sab'ah 167 peserta, tahfis 203 peserta, fahmil 132 peserta, syahril 138 peserta, khatt 174 peserta dan karya tulis ilmiah Alquran 39 peserta.

"Alhamdulillah, sejak jauh hari telah berkoordinasi dengan sejumlah pihak terkait, akhirnya MTQ Aceh ke-35 terlaksana dan dibuka seraca resmi oleh Gubernur Aceh Nova Iriansyah," katanya.

Ia berharap, pelaksanaan kegiatan MTQ tersebut tidak ada kendala sampai akhir. "Kita berharap semua masyarakat mendukung pelaksanaan MTQ tersebut dengan menjaga ketertiban dan keamanan," katanya, semabri menyebutkan ajang MTQ ini sebagai menyemarakkan syiar Islam di Aceh serta dapat menjadi tauladan bagi semua umat Islam. (mc/02)