:
Oleh MC KAB BOALEMO, Jumat, 31 Desember 2021 | 21:17 WIB - Redaktur: Tobari - 1K
Tilamuta, InfoPublik – Bupati Boalemo Anas Jusuf melantik dan mengambil sumpah 190 pejabat administrasi ke pejabat fungsional Lingkungan Pemkab Boalemo di Pendopo Kantor Bupati, Jum’at (31/12/2021).
Pelantikan yang disaksikan Sekretaris Daerah Kabupaten Boalemo Sherman Moridu, Asisten III dan para Pimpinan Perangkat Daerah ini, merupakan pelantikan perdana dihari pertama Anas Jusuf menjabat sebagai Bupati Boalemo.
Bupati Anas Jusuf menjelaskan, Pelantikan ini digelar karena adanya perubahan birokrasi yang dilaksanakan diseluruh Daerah di Indonesia, sesuai peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi no.28 tahun 2019.
“Struktur birokrasi kita terkesan terlalu panjang untuk dilalui, sehingganya Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi menyederhanakan ke jabatan fungsional,” kata Bupati Anas Jusuf.
Anas Jusuf menambahkan, Kabupaten Boalemo telah menindaklanjuti amanat Menpan RB tersebut, dengan seluruh tahapan identifikasi serta melibatkan OPD yang difasilitasi Pemerintah Provinsi Gorontalo.
“Saya berharap kepada bapak ibu yang telah dilantik, agar dapat melakukan penyesuaian terhadap pòla kerja jabatan barunya sebagai pejabat funsional, guna mendukung kinerja Pelayanan Pemerintah kepada masyarakat” tutur Bupati Anas Jusuf. (MCBoalemo/HLapasau/toeb)