:
Oleh MC KAB TOBA, Jumat, 17 Desember 2021 | 16:28 WIB - Redaktur: Kusnadi - 197
Toba, InfoPublik - Arus lalu lintas (Lalin) di kawasan pusat ibukota Kabupaten Toba, yakni Balige, Provinsi Sumatra Utara diperkirakan akan mengalami kemacetan pada hari Natal dan Tahun baru nanti.
Untuk mengantisipasi terjadi kemacetan di hari natal dan tahun baru, pihak Dinas Perhubungan Kabupaten Toba menawarkan opsi rekayasa lalu lintas kepada Polres Toba.
Hal ini disampaikan Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Toba melalui Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Dinas Perhubungan Kabupaten Toba, Partogi Tambunan, di Ruang kerjanya di Balige, Jumat (17/12/2021).
Menurut Partogi,perkiraannya didasarkan pada situasi dua minggu terakhir. Kenderaan yang datang dari dua arah semakin ramai. Alhasil kendaraan yang melintas melaju secara perlahan saat di pusat kota Balige.
Keadaan ini menuntut petugas dari Dinas Perhubungan tetap standby di lapangan untuk mengatur arus lalu lintas guna menghindari kemacetan.
"Opsi yang kami tawarkan, kenderaan roda 4 yang datang dari arah Medan menuju Siborong-Borong atau Tarutung, akan diarahkan melalui jalan Balige by pass - Sianipar - Simanjalo - Balige by pas. Sementara yang datang dari Siborong-borong akan melintas dari kota Balige," katanya.
Namun tawaran itu diakui belum final karena masih harus dirapatkan bersama Polres Toba dalam waktu dekat.
"Kalau dalam rapat nanti, Polres setuju, di persimpangan Balige By Pass akan kami buat pos petugas untuk mengarahkan kenderaan nantinya," ujarnya. (MC Toba ard/rik)
Foto: Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Dinas Perhubungan Kabupaten Toba, Partogi Tambunan