:
Oleh MC KAB TOBA, Senin, 6 Desember 2021 | 12:51 WIB - Redaktur: Juli - 161
Toba, InfoPublik - Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kabupaten Toba melaksanakan pembekalan, deklarasi dan doa bersama pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak Kabupaten Toba 2021 di Aula Yayasan Del Laguboti, Toba, Senin (6/12/2021).
Acara ini dibuka Bupati Toba Poltak Sitorus serta dihadiri Wabup Toba Tonny M. Simanjuntak, Wakapolres Toba Kompol Janner Panjaitan, Kasi Intel Kejari Toba Samosir Gilbert Sitindaon, Pabung Kodim 0210/TU Mayor (inf) K. Napitupulu, Ketua FKDM Toba Jonni Sihombing serta 105 calon kepala desa, P2KD, dan BPD.
Bupati berharap, pelaksanaan pilkades secara serentak di 41 desa yang ada di Kabupaten Toba bisa berjalan dengan aman, damai, serta kondusif serta tetap menjaga persatuan.
Menurut Bupati Poltak Sitorus, pilkades merupakan momen memperkuat pelaksanaan hak demokrasi di desa.
"Pilkades bukan hanya untuk memilih kepala desa. Tetapi bagaimana menghasilkan kepala desa yang berkualitas. Kepala desa yang mampu memajukan daerahnya," sebutnya.
Sebelumnya Ketua FKDM Kabupaten Toba Jonni Sihombing menyampaikan bahwa, pembekalan, deklarasi dan doa bersama pilkades damai Kabupaten Toba tahun 2021 ini bertujuan untuk menambah wawasan agar pelaksanaan pilkades itu sesuai dengan undang undang dan peraturan yang berlaku.
"Harapan kita pilkades serentak di Toba berjalan dengan damai dan tidak ada gejolak-gejolak," kata Jonni. (MC Toba es/rik)