Pemkab Toba Salurkan Sejumlah Stimulus Pemulihan Ekonomi Masyarakat

:


Oleh MC KAB TOBA, Kamis, 2 Desember 2021 | 15:08 WIB - Redaktur: Kusnadi - 168


Toba, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Toba, Provinsi Sumatra Utara, melalui Dinas Pertanian dan Perikanan setempat telah menyalurkan sejumlah bantuan stimulus pemulihan ekonomi masyarakat.

Sasaran penerima bantuan adalah kelompok petani, nelayan dan budidaya ikan yang terdapat di sejumlah kecamatan di Toba.

Hal ini dikatakan Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Toba melalui Roni Siagian selaku Kepala Bidang Pertanian, Kamis (2/12/2021).

Roni Siagian mengatakan, bantuan tersebut bersumber dari APBD Pemkab Toba tahun anggaran 2021.

Pemkab Toba berharap bantuan tersebut dapat bermanfaat memulihkan perekonomian masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

"Namun akibat pemotongan anggaran dalam penanganan pandemi, membuat realisasi bantuan tidak dapat mengakomodir seluruh kelompok petani dan kelompok budidaya ikan di Toba, kami berharap untuk bersabar dan memaklumi hal itu," sebut Roni Siagian.

Adapun rincian bantuan yang sudah terealisasi diantaranya budidaya ikan mas di Kecamatan Parmaksian, Uluan, Laguboti, Siantar Narumonda, Tampahan, dan Kecamatan Balige.

Sementara bantuan budidaya ikan nila disalurkan di Kecamatan Porsea, Laguboti dan Kecamatan Sigumpar.

Bantuan sarana dan prasarana budidaya ikan lele telah tersalur di Kecamatan Ajibata.

Bantuan pengadaan perahu atau sampan disalurkan di Kecamatan Balige, Laguboti, Uluan dan Kecamatan Ajibata. (MC Toba james/rik)

Foto: Kepala Bidang Perikanan Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Toba Roni Siagian