Dinkes Kayong Utara Sebut Tingkat Vaksinasi COVID-19 di Kepulauan Masih Rendah

:


Oleh MC KAB KAYONG UTARA, Kamis, 30 September 2021 | 15:53 WIB - Redaktur: Juli - 250


Sukadana, InfoPublik -  Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana Kabupaten, Kayong Utara, Kalimantan Barat menyampaikan bahwa tingkat vaksinasi COVID-19 di wilayah kepulauan masih rendah.

Hal itu disampaikan Kasi Surveilans dan Imunisasi Dinas Kesehatan Kabupaten Kayong Utara, Indah saat dikonfirmasi awak media, Kamis (30/9/2021).

"Dari Januari 2021 awal vaksinasi bahkan dari data kita untuk Kepulauan belum sampai seratus orang, itu terakhir saya lihat laporannya," kata Indah.

Sementara itu, kata Indah, kendala yang dihadapi, masyarakat masih kurang sadar pentingnya vaksinasi. "Kendalanya ya masyarakat masih belum banyak yang mau, dan kami telah berusaha terus menyampaikan edukasi, karena mereka berpikir tidak kemana-mana," tambah Indah.

Kendati begitu, Indah berharap masyarakat kepulauan antusias dalam mengikuti vaksinasi guna mengantisipasi penyebaran virus COVID-19.

"Namun untuk saat ini mereka terlihat aman, tapi tidak menutup kemungkinan penyebaran itu terjadi karena kapal-kapal dari luarkan banyak, dan padahal sudah pernah ada kasusnya di sana," papar Indah.(Mc Kab. Kayon Utara/dd/agung).