:
Oleh MC KAB PINRANG, Rabu, 1 September 2021 | 16:56 WIB - Redaktur: Kusnadi - 104
Pinrang, InfoPublik– Koordinator Staf Ahli Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana Muda TNI Roberth Wolter Tappangan, SH dan Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut VI Makassar Laksamana Pertama TNI Benny Sukandari, SE., MM., CHMRP berkunjung ke Pos TNI Angkatan Laut Pinrang, Rabu (1/9/2021).
Maksud kedatangan 2 Jenderal TNI Angkatan Laut ini adalah untuk meninjau Pos TNI Angkatan Laut yang terletak di Kecamatan Suppa, Kabupaten Pinrang.
Dalam arahannya Laksda TNI Roberth berharap prajurit TNI AL yang bertugas di Pinrang untuk senantiasa menjaga sinergitas dengan Pemerintah Daerah.
Selain itu, Laksda TNI Roberth juga mengungkapkan rencana TNI AL untuk membangun sinergi dengan Pemerintah Kabupaten Pinrang dalam membangun sebuah Sekolah bagi Prajurit TNI Angkatan Laut yang rencananya akan dibangun di Pinrang.
Sementara itu, Bupati Pinrang Irwan Hamid mengungkapkan bahwa Pemerintah Kabupaten Pinrang akan mendukung recana ini. Menurutnya, pendirian sekolah bagi Prajurit TNI AL di Pinrang adalah sebuah kehormatan bagi Kabupaten Pinrang.
“Kami selaku Pemerintah Kabupaten Pinrang mendukung rencana ini,” tutup Bupati Irwan.(*/)