Kelompok Tani Pelita Jaya Terima Bantuan Alsintan

:


Oleh MC KAB PENAJAM PASER UTARA, Rabu, 25 Agustus 2021 | 13:42 WIB - Redaktur: Juli - 322


Penajam, InfoPublik - Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Mulyono menyerahkan bantuan berupa Alat Mesin Pertanian (Alsintan) kepada Kelompok Tani Pelita Jaya Desa Rawa Mulia, yang berlangsung di Kantor Desa Rawa Mulia, Kecamatan Babulu, Rabu (25/8/2021).

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten PPU Mulyono, yang mewakili Bupati PPU Abdul Gafur Mas'ud pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa, bantuan Alsintan ini berupa alat mesin panen padi. Bahkan bantuan tersebut merupakan aspirasi dari Wakil Ketua II DPRD Kabupaten PPU yang dananya menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten PPU.

"Alat mesin pertanian ini harus digunakan dan dirawat dengan baik, difungsikan dengan benar untuk kesejahteraan anggota kelompok tani," ujar Mulyono.

Dia pun mengharapkan kepada Wakil Ketua II DPRD Kabupaten PPU Hartono Basuki, yang hadir agar ke depannya sarana dan prasarana pertanian bagi para petani harus diutamakan, dalam rangka mewujudkan Kabupaten PPU sebagai lumbung pangan di Kalimantan Timur (Kaltim).

Sementara itu, Wakil Ketua II DPRD Kabupaten PPU Hartono Basuki, menyampaikan bahwa, hari ini merupakan momentum di mana kehadiran pemerintah di tengah-tengah para anggota kelompok tani adalah dengan memperkenalkan petani untuk menggunakan alat-alat teknologi pertanian yang modern. Sehingga petani tidak lagi menggunakan cara-cara tradisional.

"Hal ini untuk menyinergikan program bupati yaitu dalam pembangunan Rice Milling. Sebenarnya, turunan dari program kegiatannya adalah pendampingan kepada para petani baik terkait dengan sistem atau cara tani agar kualitas dan harga beras menjadi lebih baik. Hal ini tentunya adalah untuk kesejahteraan para petani," jelas Hartono.

Lebih lanjut Hartono Basuki mengatakan berkomitmen dengan pemerintah untuk terus membangun infrastruktur dalam rangka mendukung peningkatan ekonomi daerah.

"Tahun ini saja, kecamatan Babulu merupakan Daerah yang paling banyak mendapatkan alokasi pembangunan infrastruktur yang berujung pada peningkatan laju perekonomian di daerah," terangnya.

Pihaknya kata dia, juga akan terus menerus membantu para petani agar bisa memanfaatkan dan menggunakan teknologi dalam bidang pertanian. "Kami harapkan semoga ini memberikan manfaat yang banyak bagi kelompok yang menerima," lanjut dia.

Kepala Desa Rawa Mulia Sitan, mewakili anggota kelompok tani menyampaikan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan. Ia berharap bantuan ini memberikan manfaat yang besar kepada anggota kelompok tani, sehingga dapat membantu meningkatkan kesejahteraan anggota kelompok tani.

"Saya harapkan untuk ke depannya Desa Rawa Mulia bisa mendapatkan bantuan, khususnya bantuan infrastruktur jalan, karena menurutnya infrastruktur jalan merupakan hal yang paling utama dalam kaitannya dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat Desa Rawa Mulia. (Ike/Zan)