:
Oleh MC KAB PEMALANG, Sabtu, 14 Agustus 2021 | 12:55 WIB - Redaktur: Kusnadi - 255
Pemalang, InfoPublik - Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten Pemalang, hari ini Sabtu (14/8/2021), memimpin upacara hari pramuka ke-60 tahun 2021, di Pendopo Kabupaten Pemalang. Upacara juga diikuti Wakil Bupati Mansur Hidayat dan didampingi Sekda M. Arifin dan anggota Mabicab, Kwarcab, Kwaran, Saka dan Sako secara virtual.
Upacara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan diteruskan dengan pengucapan Pancasila, Pembukaan UUD 1945, Dasa Darma dan Dwi Darma Pramuka.
Dalam sambutannya, Bupati Agung mengatakan hari ini 14 Agustus 2021 merupakan hari yang besar oleh para anggota gerakan Pramuka karena organisasi kepramukaan kita genap berusia 60 tahun. Sekalipun sesungguhnya gerakan pendidikan kepramukaan di Indonesia berusia jauh lebih tua namun sejak 60 tahun lalu kita tidak lagi terpecah-pecah melainkan menyatu dalam satu wadah yang disebut gerakan Pramuka.
Karenanya peringatan hari Pramuka adalah wujud dari rasa syukur kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala Tuhan Yang Maha Esa atas nikmat dan berkah kesatuan dalam wadah tunggal gerakan Pramuka untuk tahun 2021 tema hari Pramuka wakil cabang di wilayah Kabupaten Pemalang adalah berbakti tanpa henti menuju Pemalang yang aman adil makmur agamis dan ngangeni.
"Tema tersebut menjadi tema utama aktivitas dari kegiatan gerakan Pramuka pada tahun 2021 tema tersebut adalah perwujudan dari semangat para pramuka untuk ikut membantu penanggulangan bencana Covid-19 yang sampai saat ini masih menjadi masalah besar bagi bangsa Indonesia bahkan di seluruh Dunia", ajaknya.
Dikatakan, gerakan pramuka memang bukan merupakan organisasi bantuan sosial namun sebagaimana disebutkan dalam kode kehormatan Satya dan darma Pramuka, Pramuka tetap menunjukan bhaktinya dengan membantu mereka yang membutuhkan bantuan hal itu sejalan dengan arahan bapak Presiden Republik Indonesia selaku Ketua Majelis pembimbing Nasional Gerakan Pramuka.
Pada peringatan Hari Pramuka tahun lalu Presiden menyampaikan agar para Pramuka melaksanakan dua gerakan, gerakan nasional dengan mewujudkan perilaku mematuhi protokol kesehatan dan gerakan kepedulian nasial dalam mewujudkan sikap empati dan Simpati Menolong sesama hidup.
"Kedua gerakan tersebut tentunya masih sangat relevan hingga saat ini Untuk itu saya mengajak para Pramuka Kwartir cabang Kabupaten Pemalang untuk mewujudkanya dan memadukannya dengan slogan yang merupakan inti tema hari Pramuka kita yaitu berbakti tanpa henti menuju Pemalang yang Aman adil makmur agamis dan ngangeni," ajak Agung.
Untuk menjalankan tema tersebut menurut Agung dapat dilakukan dimana saja mulai dari lingkungan keluarga dan gugus depan masing-masing, berbakti pula membantu masyarakat selaras dengan ini semua peringatan Hari Pramuka tahun ini sekaligus menetapkan bulan Agustus sebagai bulan Bakti Pramuka sebagaimana ditetapkan dalam suatu surat keputusan Kwartir Nasional Nomor 094 tahun 2021.
Pada kesempatan yang mulia ini pihaknya juga menyampaikan apresiasi sebesar besarnya kepada Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Pemalang melalui pedulinya yang telah melaksanakan aksi bakti sosial seperti pembagian sembako, masker dan Hand Sanitizer serta terlibat aktif dalam menegakkan kebijakan pemerintah Kabupaten Pemalang terkait disiplin protokol kesehatan bersama dengan BPBD, Kepolisian dan TNI.
Selain itu, selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Pemalang pihaknya menyampaikan terima kasih sebesar besarnya kepada Dandim, Kapolres kepala OPD para Camat dan pihak-pihak terkait yang telah membantu berbagai aktivitas maupun kegiatan yang dilakukan oleh gerakan Pramuka Kwartir cabang kabupaten Pemalang.
"Saya juga terus mengajak dan mengingatkan kakak- kakak dan adek- adek untuk terus kegiatan kepramukaan tentunya dengan catatan tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan Salurkan kreativitas dengan membuat kegiatan ke pramukaan yang inovatif, unik, apik namun tetap dalam koridor yang tidak melanggar peraturan Pemerintah," ujarnya.
"Saya menaruh harapan besar agar kiranya organisasi ini dapat lebih maju lebih berkembang jangan lupa mengikuti prokes hingga menyentuh ke berbagai kalangan masyarakat yang belum menaruh gerakan Pramuka ciptakanlah kegiatan-kegiatan yang menarik sekaligus bermanfaat bagi masyarakat ditengah Pademi Covid 19," lanjut Agung.