Pemkab Lampung Timur Bantu Maksimalkan Peran IBI

:


Oleh MC KAB LAMPUNG TIMUR, Jumat, 14 Februari 2020 | 14:26 WIB - Redaktur: Juli - 417


Mataram Baru, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Lampung Timur akan membantu Ikatan Bidan Indonesia (IBI) di wilayahnya untuk memaksimalkan peran dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

Hal itu disampaikan Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari, saat menghadiri bakti sosial dalam rangka intervensi penurunan stunting, yang diselenggarakan IBI Lampung Timur, di Balai Desa Mandalasari, Kecamatan Mataram baru, Jumat (14/2/2020).

"Bidan punya peran penting membantu peningkatan derajat kesehatan masyarakat dan persalinan, karena itu Pemkab Lampung Timur akan terus membantu IBI, juga akan melengkapi sarana penunjang di kantor Sekretariat Ikatan Bidan Indonesia (IBI)," ujar bupati. 

Selain itu, pihak dia, juga akan menganggarkan untuk kegiatan positif IBI lainnya untuk kepentingan masyarakat. 

Ketua IBI Lampung Timur Siti Wahyuni mengatakan, baksos ini bagian dari upaya menurunkan angka stunting. Saat ini ada 15 desa yang menjadi fokus penanganan stunting di Kabupaten Lampung Timur.

Desa tersebut antara lain, Desa Srigading, Banarjoyo, Rejobinangun dan Desa Mekarkarya. Desa Gondangrejo, Pekalongan, Sumberagung, Margajaya, Siraman, Adirejo. Selanjutnya, Desa Pelindungjaya, Purbosembodo, Nampirejo, Margosari dan Desa Sumberrejo.

Pada baksos tersebut juga dilakukan pemeriksaan IVA untuk pencegahan dan deteksi kanker serviks. Kemudian penyerahan bingkisan kepada ibu hamil serta penyerahan sertifikat midwifery update kepada para bidan yang telah lulus ujian wajib update ilmu kebidanan. (Kominfo)