Musim Kemarau, Kerupuk Eyek-eyek Banjir Pesanan

:


Oleh MC KAB LAMPUNG TIMUR, Selasa, 1 Oktober 2019 | 11:27 WIB - Redaktur: Juli - 1K


Lampung Timur, InfoPublik - Kemarau membawa berkah bagi sejumlah perajin kerupuk singkong atau Eyek-eyek, dengan cuaca yang panas, perajin justru dapat menghasilkan kerupuk yang kering maksimal karena mengandalkan sinar matahari.

Hal tersebut seperti yang dirasakan industri rumahan kerupuk Eyek-eyek di Desa Negeri Jemanten RT 023/RW:007, Kecamatan Marga Tiga, Kabupaten Lampung Timur. Industri kerupuk di daerah ini banjir pesanan.

Aminah, perajin kerupuk Desa Negeri Jemanten mengatakan, musim kemarau seperti ini sangat menguntungkan, karena selain kerupuk cepat kering, perajin juga bisa mengejar target pesanan yang lumayan ramai.

"Dalam satu minggu mampu membuat kerupuk Eyek-eyek sekitar 50 kg namun apabila stok singkong ada, per harinya bisa membuat sekitar 20 kg," kata Aminah ketika ditemui MC Lampung Timur, Senin (30/9/2019).

Dia menjelaskan, dalam membuat kerupuk ini, Aminah dibantu anaknya. Selain untuk memenuhi permintaan pasar dan juga pesanan yang selalu datang, musim kemarau juga dimanfaatkan untuk menambah stok kerupuk, saat musim hujan datang. (nonie)