Safari KB Kendalikan Angka Kelahiran

:


Oleh MC KAB PESISIR SELATAN, Senin, 16 September 2019 | 13:58 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 3K


Painan, InfoPublik - Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional  (BKKBN) Kabupaten Pesisir Selatan lakukan safari KB guna mendukung program Keluarga Berencana bertempat di Puskesmas Tapan, Sabtu (14/9/2019).

Bentuk kegiatan ini adalah dengan memberikan dan memasangkan alat kontrasepsi Metode Jangka Panjang secara gratis kepada masyarakat dengan melibatkan Kader KB di masing-masing nagari.

Hal tersebut benarkan kepala puskesmasnya Marlindawati, SKM mengatakan bahwa bagi masyarakat yang tidak ingin memiliki anak ataupun yang ingin mengatur jarak kelahiran kita akan pasangkan alat kontrasepsi baik itu untuk jangka panjang atau untuk sementara.

“Safari KB merupakan pelayanan KB gratis kepada warga dan menjadi salah-satu upaya jitu mengendalikan tingkat kelahiran penduduk,”ujarnya.

Ia melanjutkan dengan melihat antusias Masyarakat yg datang, kegiatan safari KB ini di anggap sukses dalam merangkul Pasangan Usia Subur (PUS) yang tidak ingin memiliki anak atau yang ingin mengatur jarak kelahiran anak.

“Dalam kegiatan itu pula diberikan pemahaman mengenai perencanaan keluarga secara baik termasuk dalam menyusun angka kelahiran sehingga masing-masing anak mendapat perhatian serta kasih sayang yang seharusnya dari orangtua,”tuturnya.

Sementara itu rani salah satu masyarakat yang turun ikut dalam kegiatan tersebut mengatakatan safari KB sangat bermanfaat untuk menyadarkan masyarakat tentang pentingnya program Keluarga Berencana.

“Kita berharap kegiatan ini Safari Keluarga Berencana (KB) bisa yang dilaksanakan secara berkala di setiap bulannya,”katanya.