Pesisir Selatan Gelar Simulasi Pemadam Kebakaran

:


Oleh MC KAB PESISIR SELATAN, Kamis, 12 September 2019 | 13:32 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 485


Painan, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat menggelar simulasi pemadaman kebakaran di Kecamatan Lengayang, daerah setempat, guna memberikan pengetahuan kepada masyarakat seputar upaya penanganan insiden tersebut.

"Kegiatan ini digelar di dalam dan di luar ruangan, sehingga peserta benar-benar maksimal menyerap ilmu yang kami berikan," kata Kepala Bidang Pemadam Kebakaran, Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Pesisir Selatan, Zulkifli di Lengayang, Rabu (11/9/2019).

Ia menambahkan pada kegiatan tersebut peserta berjumlah 50 orang yang terdiri dari berbagai lapisan di masyarakat kecamatan itu.

"Upaya pemadaman penting namun yang lebih penting lagi adalah tindakan mencegahnya, khusus hal tersebut juga menjadi fokus kami pada kegiatan ini,"imbuhnya.

Ia mengungkapkan pencegahan kebakaran dapat dilakukan dengan cara memastikan tidak menggunakan terminal listrik secara berlebihan di stop kontak, menggunakan kabel berstandar nasional dan lainnya.

"Jika hal itu nekat dilakukan tanpa adanya pertimbangan tidak menutup kemungkinan akan menyebabkan korsleting listrik yang merupakan salah satu penyebab kebakaran,"tuturnya.

Selain itu lanjutnya yang tidak kalah penting ialah cara penanganan api juga menjadi fokus, terutama jika kondisinya belum terlalu besar.

"Jangan takut secara berlebihan jika berhadapan dengan api, jika kecil bisa kok ditangani tanpa mengandalkan petugas pemadam seperti menggunakan kain basah, alat pemadam api ringan dan lain sebagainya,"lanjutnya.

Hanya saja perlu dipahami beberapa teknik pemadaman sehingga tidak berisiko bagi si pemadam, seperti memperhatikan alat yang digunakan hingga menentukan arah angin dan lain-lain.

"Khusus pemadam api tadi langsung dipraktikan dan kami bersyukur peserta merespon dengan baik ilmu yang kami berikan,"ujarnya.

Ia mengatakan selain di Kecamatan Lengayang, sosialisasi serupa juga telah digelar di Kecamatan Basa IV Balai Tapan, Koto XI Tarusan, Batang Kapas dan Lengayang, sementara di Kecamatan Lunang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.