:
Oleh MC KAB PESISIR SELATAN, Rabu, 11 September 2019 | 11:09 WIB - Redaktur: Noor Yanto - 712
Painan, InfoPublik - Selain Kawasan Mandeh yang menjadi andalan di Kecamatan Koto IX Tarusan Kawasan Wisata bahari, masih ada beberapa kawasan lainnya yang bisa dikembangkan sebagai destinasi wisata baru dan menjadi penyanggah Kawasan Mandeh.
Salah satunya adalah air terjun yang terletak di Kenagarian Koto Panjang Kenagarian Barung Barung Belantai Timur, objek wisata ini masih alami sangat potensial untuk bisa dikembangkan menjadi wisata alam, camping dan wisata agro.
Dengan memakan waktu 2 jam lebih, menyeberangi beberapa anak sungai, mendaki perbukitan yang sedikit curam dan licin. Serta hutan lindung masih alami menjadikan perjalanan menuju kawasan ini memiliki sedikit sensasi.
Bahkan selama dalam perjalanan kita, ada ladang durian, gambir menjadi pemandangan tersendiri. Mungkin perjalanan menuju ke Kawasan Air Terjun ini tentu lebih nikmat pada musim durian. Kita akan bisa menikmati perjalanan, sekaligus menikmati manisnya durian Koto Panjang yang memang menjadi potensi andalan nagari ini.
Gambaran air terjun itu sungguh menakjubkan, dengan ketinggian air terjun sekitar 50 meter, air yang jatuh dari puncak tidak langsung sampai ke lubuk yang berada persis dibawah namun jatuh ke bebatuan. Sehingga menimbulkan percikan air yang mana akan mengenai walaupun kita berdiri sekitar 20 meter dari lokasi. Sambil mengabdikan keindahan air terjun ini dengan berfoto bersama maupun swa foto, tak satupun dari rombongan yang tidak berendam untuk menikmati sejuknya air pergunungan yang masih asli tersebut.
Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Pessel, Hadi Susilo, Selasa (10/9/2019), mengungkapkan dirinya sudah melakukan perjalanan keberapa destinasi yang ada di beberapa kenagarian di Tarusan ini. Sengaja dilakukan dengan tujuan untuk menggali potensi-potensi pariwisata yang ada untuk menjadi penyangga Kawasan Mandeh. Dalam artinya di Kecamatan Tarusan tidak saja memiliki potensi wisata Bahari saja, namun juga memiliki potensi wisata alam lainnya seperti wisata alam, agro dan air terjun yang keindahannya sangat menakjubkan.
Menurutnya kembali, kawasan air Terjun Koto Panjang ini memiliki banyak potensi yang bisa dikembangkan. Selain wisata alam barupa air terjun juga bisa dikembangkan wisata agro, paket wisata panen durian, menunggui durian jatuh diladang masyarakat bisa dibuat sebab sebelum sampai ke lokasi kita akan disambut dengan ratusan pohon durian milik masyarakat.
"Mungkin ke depannya wisata ini bisa dikembangkan, wisatawan bisa memiliki banyak altenatif ketika berkunjung ke Tarusan. Selain menikmati wisata bahari mereka juga menikmati wisata alam lainnya sambil menikmati buah durian yang terkenal dengan kelezatannya itu," ujarnya.
Lebih lanjut ditambahkannya kawasan air terjun koto Panjang, butuh beberapa kelengkapan saran dan prasarana. Salah satunya akses ke lokasi perlu lebih dibuka, sehingga ketika wisatawan ingin ke lokasi tidak terlalu sulit. Kendati begitu, kesan alami harus terus dipertahankan sehingga wisata alam agro masih terus melekat. Selain untuk wisata dengan berjalan kaki, menggunakan sepeda gunung menjadi medan yang cukup menantang dilakukan di lokasi ini.