Diskominfo Pessel Maksimalkan Siskeudes Online Melalui Pengembangan Jaringan Smartcity

:


Oleh MC KAB PESISIR SELATAN, Jumat, 16 Agustus 2019 | 18:00 WIB - Redaktur: Noor Yanto - 812


Painan, InfoPublik - Pemerintah daerah (Pemda) Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) terus memaksimalkan pemanfaatan teknologi informasi (IT). Upaya itu memang sejalan dengan sudah diterapkanya jaringan smartcity untuk menjangkau 182 nagari pada 15 kecamatan yang ada di daerah itu.

Kepala Dinas Kominfo Pessel, Junaidi mengatakan Jumat (16/8) bahwa dengan terjangkaunya semua nagari oleh jaringan smartcity di daerah itu, maka beberapa aplikasi online akan bisa diterapkan. Beberapa aplikasi itu diantaranya, Sistem Keuangan Desa (Siskeudes) Online, aplikasi surat menyurat elektronik, Sistem Informasi Desa dan lainnya.

"Dalam melakukan pelayanan publik, aparatur akan dibekali dengan aplikasi-aplikasi e-Government. Beberapa aplikasi itu diantaranya, Siskeudes Online, aplikasi surat menyurat elektronik, Sistem Informasi Desa dan beberapa aplikasi lainnya," ungkap Junaidi.

Disampaikanya bahwa fasilitasi Siskeudes Online sudah dilakukan daerah itu sejak tahun 2016 lalu.

"Siskeudes Online pertama kali diimplementasikan oleh Pessel pada tahun 2016. Karena mengalami perkembangan yang cukup pesat, sehingga daerah ini menjadi rujukan bagi kabupaten/kota lainnya di Indonesia," ujarnya.

Lebih jauh dijelaskan, nagari yang telah terjangkau jaringan smartcity di Pessel adalah sebanyak 60 nagari.

"Pengembangan jaringan ini akan terus kita lakukan. Sebab dari 182 nagari yang ada, memang belum semuanya yang terjangkau oleh jaringan internet Indihome dan smartphone," ungkapnya.

Dia menambahkan bahwa Siskeudes Online diselenggarakan atau dihosting pada server milik Pemda dengan system Remote Desktop Connection (RDC). Berdasarkan hal itu, aplikasinya bisa diakses oleh nagari melalui jaringan intranet (Smartcity), maupun melalui koneksi Internet lainya.

"Karena penyelenggaraan Siskeudes Online untuk semua nagari masih terkendala akibat keterbatasan akses jaringan data/internet yang belum menyeluruh. Sehingga jaringan pengembangan jaringan smartcity masih tetap kita lakukan. Tujuanya agar sistem aplikasi Siskeudes Online dan lainya itu, bisa dilakukan pada semua nagari di daerah ini nanti," tutupnya.