Pangdam XVIII Kasuari Resmikan Kodim 1805 Raja Ampat

:


Oleh MC KAB RAJA AMPAT, Senin, 20 Agustus 2018 | 16:45 WIB - Redaktur: Tobari - 2K


Raja Ampat, InfoPublik - Panglima Kodam (Pangdam) XVII Kasuari Mayjen TNI Joppye Onesimus Wayangkau meresmikan Komando Distrik Militer (Kodim) 1805 Raja Ampat,  di Komples Makodim Raja Ampat, Senin ( 20/8). 

Peresmian Kodim 1805 Raja Ampat ini ditandai dengan pembukaan selubung papan nama dan penandatangan prasasti oleh Pangdam XVII Kasuari, didampingi Bupati Raja Ampat Abdul Faris Umlati, Pimpinan DPRD Raja Ampat Ny. Yuliana Mansawan, Kapolres Raja Ampat AKBP. Edy Erning Setyanto, SIK.

Mayjen TNI Joppye Onesimus Wayangkau dalam amanatnya memberikan apresiasi dan penghargaan kepada semua pihak yang turut mendukung keberadaaan Kodim di Raja Ampat.

Pangdam XVIII Kasuari dan secara pribadi mengucapkan banyak terima kasih kepada Bupati Raja Ampat, Wakil Bupati Raja Ampat, Ketua DPRD Kabupaten Raja Ampat, tokoh masyarakat, tokoh adat, seluruh masyarkat Raja Ampat.

"Karena saya ada disini untuk meresmikan Kodim ini yang sudah beberapa tahun yang lalu kita bersuaha untuk membangun Kodim di Raja Ampat ,” ujar Mayjen TNI Joppye Onesimus Wayangkau.

Selain meresmikan keberadaan Kodim 1805, Pangdam juga melantik dan mengambil sumpah janji jabatan Kodim 1805 Raja Ampat Letkol Inf Joseph Paulus Kaiba yang disaksikan seluruh tamu undangan.

"Saya secara pribadi juga mengucapkan selamat kepada yang di percayakan oleh negara untuk menjadi Dandim yang pertama di Kodim Raja Ampat ini, perjuangan yang cukup panjang," ujar Mayjen TNI Joppye Onesimus Wayangkau.

Lebih lanjut, ia menjelaskan berdasarkan aturan KSAD Nomor  74 Tahun 2017 Tanggal 9 Desember 2017 tentang Penataan Satuan dan Pembentukan Baru di lingkungan TNI AD termasuk penetapan pembentukan Kodim Raja Ampat, maka Kodim Raja Ampat menjadi satuan baru yang dibangun di jajaran Korem 171 Praja Vira Tama/PVT Sorong.  

“Kodim ini mempunyai tugas pokok sebagai satuan komando kewilayahan yang menyelenggarakan kemampuan pembinaan kekuatan dan gelar satuan serta menyelenggarakan pembianaan teritorial untuk menyiapkan wilayah pertahanan di darat dan menjaga wilayah dalam rangka mendukung tugas pokok Korem 171/PVT Sorong.

Wilayah Kodim yang baru diresmikan ini meliputi kurang lebih 34 distrik (kecamatan), 117 Kampung dan 4 kelurahan yang tersebar di Wilayah kepulauan Raja Ampat. Dan ini merupakan wilayah yang luas dan menjadi tantangan tersendiri bagi Kodim Raja Ampat.

Oleh karena itu, ia berharap Dandim dapat mempelajari tugas-tugas yang terkadung didalam tugas pokoknya

"Raja Ampat ini adalah daerah kepulauan yang dipisahkan oleh laut dan selat. Sering terjadi gelombang dan anggin. Oleh karena itu,  Dandim memperhatikan hal ini agar tugas-tugas ataupun tugas pokok dilakukan oleh kodim dalam jajarannya ataupun tugas untuk membantu pemerintah dan masyarkat yang ada lingkungnya dapat berjalan dengan baik,” ujar Pangdam.

Acara peresmian ini dihadiri Danrem 171/PVT Sorong Brigjen TNI Ignatius Yogo Triyono, MA, KS Armada III Laksma TNI  Dadi Hartganto, Wakil Gubernur Papua Barat Mohamad Lakotani, Wakil Bupati Raja Ampat Manuel P.Urbinas, serta tokoh masyarakat Raja Ampat. (Petrus Rabu/MC Raja Ampat/toeb)