:
Oleh MC Kabupaten Pacitan, Senin, 20 Juni 2016 | 10:49 WIB - Redaktur: Kusnadi - 708
Pacitan, InfoPublik – Hujan yang terjadi terus menerus pada Minggu (19/6) kemarin di wilayah Pacitan kota membuat longsor dan tanah retak di Desa Nanggungan, Kecamatan Pacitan.
Rumah warga mengalami kerusakan di antaranya milik Sukadi di RT 1 RW 3 Lingkungan Gantung Desa Nanggungan, Kecamatan/Kabupaten Pacitan yang teras samping rumahnya retak dan tanahnya masuk ke dalam rumah.
Selain itu juga rumah milik Masrukin, 50, yang berada di RT 2 RW 2 Dusun Jatirejo Desa Nanggungan. Dapur rumah rusak berat akibat tertimpa longsoran tanah, serta terjadi retakan sehingga rumahnya terpaksa tidak bisa ditinggali lantaran dianggap sangat membahayakan.
Atas saran dari Kades Nanggungan, rumah Rukin rencana akan dibongkar semua karena tanah sudah mulai retak serta dikhawatirkan nanti akan terjadi longsor yang lebih parah kerugian ditaksir sekitar Rp10 juta.
Dua rumah lain, yakni milik Sumardi dan Rukin juga rusak akibat kejadian itu. Hingga siang, aparat dibantu warga masih membersihkan sisa tanah longsor serta mencari barang yang kiranya masih bisa diselamatkan. Tembok samping rumah Sumardi mengalami retak akibat terkena longsoran tanah serta perabotan rumah tangga banyak yang hancur dan tidak bisa digunakan lagi, kerugian di taksir sekitar Rp 5 juta.
“Curah hujan tinggi itu membuat sejumlah rumah di Desa Nanggungan mengalami kerusakan akibat longsor dan tanah retak. Kami bersama jajaran Polri, BPBD dan masyarakat segera melakukan tindakan setelah menerima laporan kejadian itu,” kata Komandan Kodim 0801/Pacitan, Letkol (Inf) Yudhi Diliyanto.(Mc Kab.Pacitan/Kus)