Djarot Resmikan Pembangunan Club House Di Taman BMW

:


Oleh G. Suranto, Sabtu, 9 September 2017 | 17:03 WIB - Redaktur: Gusti Andry - 130


Jakarta, InfoPublik – Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat melakukan peletakan batu pertama sekaligus meresmikan pembangunan Club House dan fasilitas olahraga air di Taman Bersih Manusiawi Wibawa (BMW), Jakarta Utara, Sabtu (9/9).

“Saya pesan, jadikan betul ini sarana stadion yang fokusnya untuk kegiatan olahraga. Untuk mendongkrak prestasi, dan mempertahankan ruang terbuka hijaunya,” kata Djarot.

Disebutkan, pembangunan Club House dan Fasilitas olahraga air ini diperkirakan menelan anggaran sekitar Rp. 17 miliar. Ditargetkan pembangunan rampung pada Desember mendatang. Namun untuk pembangunan secara keseluruhan beserta stadion BMW, dibutuhkan waku sekitar dua tahun.

Club House dan Fasilitas Olahraga Air nantinya dapat dumanfaatkan oleh seluruh lapisan waga sebagai sarana wisata, hiburan, kuliner, olahraga, dan sekaligus menjadi pusat interaksi komunitas-komunitas warga DKI Jakarta dalam berbagai bentuk kegiatan.

Semetara fasilitas olahraga air yang terletak di tepi Waduk Sunter akan mejadi tempat untuk  sejumlah olahraga air seperti olahraga jet ski dan perahu dayung. Pembangunan Club House dan fasilitas olahraga air direncanakan akan didanai dari kompensasi pemenuhan kewajiban atas pelampauan Koefisien Lantai Bangunan (KLB) PT. Putera Gaya Wahana.