Idul Adha, Menhub Qurban Sapi Limosin Ke Ponpes Gedongan Cirebon

:


Oleh Dian Thenniarti, Jumat, 1 September 2017 | 18:32 WIB - Redaktur: Juli - 499


Jakarta, InfoPublik - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyerahkan satu ekor sapi kurban ke Pondok Pesantren Gedongan, Cirebon, Jawa Barat. Penyerahan sapi kurban dilakukan oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Perhubungan Sugihardjo. 

"Bapak Menteri Perhubungan mengirimkan kurban berupa satu ekor sapi jenis limosin berbobot 1,2 ton untuk dipotong di Pondok Pesantren Gedongan," kata Sugihardjo, Jumat (1/9).

Jojo panggilan akrab Sugihardjo, berharap ini menjadi contoh syiar untuk berbuat kebaikan dan tolong menolong dalam kebaikan. Selain itu Jojo juga berharap pendidikan di pondok pesantren yang memiliki lebih dari 1.500 santri ini bisa berkembang. 

Selain menyerahkan satu ekor sapi di Pondok Pesantren Gedongan, Menhub Budi juga menyerahkan satu ekor sapi sebagai hewan kurban di Pelabuhan Cirebon.