Ada 248 Orang di Denpasar Ikuti Tes PPS Pemilu 2024

:


Oleh Eko Budiono, Rabu, 11 Januari 2023 | 09:45 WIB - Redaktur: Untung S - 433


Jakarta, InfoPublik - Sejumlah 248 calon panitia pemungutan suara (PPS) yang akan bertugas dalam Pemilu 2024 di Kota Denpasar, mengikuti seleksi tes tertulis berbasis komputer dengan sistem CAT (computer assisted test) di kampus Institut Teknologi dan Bisnis (ITB) STIKOM Bali.

"Kami berharap dengan seluruh tahapan seleksi calon PPS itu dapat memperoleh sumber daya manusia (SDM) yang terbaik," kata Ketua KPU Kota Denpasar I Wayan Arsa Jaya, melalui keterangan tertulisnya,  Selasa (10/1/2023).

Arsa Jaya mengharapkan, PPS yang terpilih dapat melaksanakan tugas-tugas penyelenggaraan serta bersinergi dalam mengawal pelaksanaan tahapan Pemilu 2024.

"Kami mengawal kegiatan pelaksanaan seleksi tertulis CAT calon PPS itu dari mulai perencanaan, maupun pelaksanaannya sehingga kegiatan tersebut dapat berjalan dengan lancar," ujar Arsa Jaya.

Pelaksanaan tes CAT itu dilaksanakan dalam empat sesi yang pesertanya berbasis kecamatan yakni sesi 1 untuk Kecamatan Denpasar Barat dan sesi 2 Kecamatan Denpasar Utara.

Sesi 3 untuk Kecamatan Denpasar Timur dan sesi 4 Kecamatan Denpasar Selatan.

Kegiatan tes tersebut dipantau langsung oleh Ketua KPU Provinsi Bali, I Dewa Gede Agung Lidartawan, dan Anggota/Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat (Sosdiklih Parmas) dan SDM KPU Provinsi Bali, I Gede John Darmawan.

Jajaran Bawaslu Kota Denpasar dalam kesempatan tersebut juga turut memantau pelaksanaan proses seleksi tersebut.

Sementara itu, anggota KPU Kota Denpasar Ni Ketut Dharmayanti Laksmi menambahkan, dari hasil seleksi CAT itu nantinya akan disaring untuk masing-masing desa akan meluluskan sebanyak enam orang.

"Masing-masing desa akan meluluskan enam orang. Yang akan bertugas sebagai PPS ada tiga orang dan tiga orang lainnya sebagai pengganti antarwaktu," katanya.

Dari 248 calon PPS tersebut, tercatat ada sebanyak 73 orang berjenis kelamin perempuan.

Mereka yang nanti lulus seleksi CAT, kemudian akan mengikuti seleksi wawancara dari tanggal 18-20 Januari 2023.

Suasana calon PPS di Kota Denpasar saat mengikuti tes CAT yang juga dipantau jajaran KPU Provinsi Bali di Kampus ITB STIKOM Bali di Denpasar, Selasa (10/1/2023). ANTARA/HO-KPU Denpasar.