Per 30 April 2021 Sudah 12 Juta Orang Divaksinasi COVID-19

:


Oleh Putri, Sabtu, 1 Mei 2021 | 06:11 WIB - Redaktur: Untung S - 916


Jakarta, InfoPublik – Juru Bicara Vaksinasi COVID-19 Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Siti Nadia Tarmizi, mengatakan total dosis vaksin yang sudah diberikan hingga saat ini mencapai angka 19,8 juta.

"Total 19,8 juta ini untuk dosis pertama dan kedua, dengan jumlah 12 juta orang yang sudah menerima vaksin COVID-19," kata Nadia saat konferensi pers Jumat (30/4/2021) yang disiarkan langsung melalui Youtube Kemenkes.

Indonesia telah menerima vaksin produksi Sinovac pada Jumat (30/4/2021) sebanyak 6 juta dan juga telah menerima vaksin Sinopharm. Per 29 Maret 2021, yang menerima vaksin COVID-19 menunjukan tren penurunan.

Hal ini dikarenakan stok vaksin yang terbatas pada April 2021, tapi tren vaksinasi harian masih berkisar sekitar 300 ribu. Penurunannya tidak terlalu banyak, namun kata Nadia, pemerintah terus mengupayakan perhari vaksinasi sekitar 500 ribu.

Nadia melanjutkan, vaksinasi untuk tenaga kesehatan sudah mencapai 100 persen untuk dosis pertama, sedangkan dosis kedua sisa sembilan persen.

Untuk pelayanan publik sudah 8,2 juta yang sudah mendapatkan vaksin COVID-19 dosis pertama (48 persen).Untuk lanjut usia (lansia), Nadia mengingatkan masyarakat untuk mendorong, membantu, dan mengajak lansia agar segera mendapatkan vaksinasi.

"Karena capain vaksinasi baru 2,5 juta untuk lansia pada dosis pertama. Artinya ini baru 12 persen dari target kita sebanyak 21,5 juta lansia," kata Nadia.

(Foto: Capture Screen Youtube/Kemenkes)