Petugas BPBD Lakukan Pendataan Korban Banjir di Muara Enim Sumsel

: Hujan dengan intensitas tinggi yang berlangsung cukup lama menyebabkan banjir yang mengakibatkan terendamnya Desa Air Lintang, di Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan, pada Sabtu (15/6/2025)/ dok. BPBD Kabupaten Muara Enim.


Oleh Jhon Rico, Senin, 17 Februari 2025 | 19:46 WIB - Redaktur: Untung S - 727


Jakarta, InfoPublik - Banjir menerjang Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan. Peristiwa ini disebabkan oleh hujan dengan intensitas tinggi di Desa Air Lintang, Kecamatan Muara Enim.

"Berdasarkan data yang diterima Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) kerugian yang diakibatkan peristiwa tersebut tercatat sebanyak 333 KK terdampak serta sebanyak 333 unit rumah terendam banjir," kata Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari, dalam keteranganya, Senin (17/2/2025).

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Muara Enim, berkoordinasi dengan semua pihak terkait guna melakukan pendataan dan kaji cepat.

Kondisi mutakhir yang dilaporkan pada Minggu (16/2/2025), banjir sudah surut total dan para warga bersama dengan semua unsur terkait melakukan pembersihan material sampah dan lumpur yang mengendap pascabanjir.

BNPB mengimbau kepada pemerintah dan semua warga di Kecamatan Muara Enim agar senantiasa waspada terhadap banjir susulan serta penyakit yang bisa saja menjangkit pada saat membersihkan sisa sampah dan material lumpur yang terbawa banjir.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA DUMAI
  • Senin, 17 Maret 2025 | 02:57 WIB
Wali Kota Dumai Bahas Pembangunan dan Silaturahmi di Safari Ramadan
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Selasa, 11 Maret 2025 | 15:43 WIB
Bantu Korban Banjir, Unilak Medical Center Sediakan Layanan Medis Gratis
  • Oleh Jhon Rico
  • Sabtu, 8 Maret 2025 | 11:07 WIB
Kepala BNPB Dampingi Wapres Kunjungi Lokasi Bencana di Sukabumi
  • Oleh Jhon Rico
  • Jumat, 7 Maret 2025 | 14:30 WIB
BNPB Optimalkan Upaya Percepatan Penanganan Banjir Bekasi
  • Oleh Jhon Rico
  • Jumat, 7 Maret 2025 | 10:25 WIB
Kepala BNPB Dampingi Dua Menko Tinjau Penanganan Banjir Bekasi
  • Oleh Jhon Rico
  • Kamis, 6 Maret 2025 | 13:25 WIB
BNPB Dukung Percepatan Penanganan Bencana di Kota Depok