Persiapan Gelaran F1 Powerboat di Danau Toba sudah 70 Persen

:


Oleh Baheramsyah, Selasa, 24 Januari 2023 | 18:31 WIB - Redaktur: Untung S - 391


Jakarta, InfoPublik - Persiapan event F1 Powerboat (F1 H2O) yang akan digelar di Danau Toba, Sumatra Utara (Sumut) pada 24-26 Februari 2023 mendatang sudah mencapai 70 persen. Diperkirakan pada 10 Februar 2023 mendatang semua sudah selesai dan bisa digunakan.

Asisten Deputi Pengembangan Pariwisata Berkelanjutan Kementerian Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marvea), Kosmas Harefa, mengatakan proses pembangunan semua fasilitas penyelenggataan F1 Powerboat mendapat kemanuan signifikan setiap pekan.

“Diharapkan sesuai dengan target yang diharapkan paling lambat pada 10 Februari 2023 semua pintu utama sudah selesai,” kata Kosma dalam Rapat Media Ghathering F1 Powerboat melalui video conference, Selasa (24/1/2023)

Kosman menambahkan, keperluan untuk para pengunjung yang datang ke Danau Toba mau tidak mau akan dilakukan pengaturan alur kendaraan.

"Kami laporkan bahwa saat ini Pemerintah Kabupaten Toba dan didukung oleh Dinas PU Provinsi Sumatra Utara telah menyiapkan satu tempat parkir yang luas yang bisa menampung sekitar 3.000 sampai 4.000 mobil," jelasnya.

Ia menuturkan, lokasi parkir akan dipusatkan di satu tempat sehingga mobilitasnya menggunakan shuttle yang dikoordinasikan oleh Kementerian Perhubungan (Kemhub) serta pihak terkait lainnya.

Menurutnya, jika di mandalika para penonton tertampung sekitar 70-75 ribu orang, sementara pada F1 Powerboat bagi penonton yang tidak tertampung akan mengunakan lahan-lahan masyarakat yang sudah dipersiapkan untuk para penonton yang bisa menampung sekitar 1.000 orang

"Total pengunjung harapan kita itu ditargetkan sekitar 20 ribu sampai 25 ribu orang, melaui promosi yang cukup besar, dengan bantuan dan dukungan pihak ketiga kita telah mempersiapkan tempat sekitar 20 ribu – 25 ribu tempat untuk penonton, insyaallah itu bisa terpenuhi," tuturnya.

Sementara masalah hal lainnya seperti keamanan, pihaknya mengakui sudah mengkoordinasikan dengan Kapolda Sumatra Utara dan Pangdam Bukit Barisan.

Foto: Tangkapan Layar Zoom/Untung Sutomo