Komisi V Perjuangkan Tambahan Anggaran Bagi Mitra Kerjanya

:


Oleh Tri Antoro, Rabu, 4 Juli 2018 | 18:22 WIB - Redaktur: Juli - 198


Jakarta, InfoPublik - Komisi V DPR RI akan memperjuangkan penambahan anggaran mitra kerja dalam hal ini instansi pemerintah terkait untuk menyelesaikan program prioritas dalam Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN, pembangunan infrastruktur, dan program di sektor perhubungan.

"Komisi V akan berjuang untuk mendapatkan tambahan anggaran bagi mitra kerjanya," ujar Wakil Ketua Komisi V DPR RI Lasarus di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (4/7).

Menurut dia, penambahan pagu anggaran tentunya akan mendorong pemerintah dalam mewujudkan RPJMN yang telah ditargetkan. Maka dari itu, pada rapat kali ini Komisi V perlu mengetahui detail tentang program-program apa saja yang terkait dengan hal tersebut.

Kemudian, mengetahui sudah berapa persen penyerapan pagu anggaran yang telah diberikan untuk 2018. "Kami ingin melihat apa saja program yang akan diperjuangkan untuk penambahan anggaran tersebut," kata Lasarus.

Dia berharap, setiap pembahasan terkait dengan penambahan anggaran mitra kerja dapat dilakukan dengan lancar tanpa hambatan. Supaya penambahan anggaran di lembaga atau instansi pemerintah mitra kerja Komisi V dapat menggunakannya berdasarkan prosedur yang ada.

"Penyusunan pagu indikatif dengan kementerian atau instansi pemerintah dapat berjalan sesuai dengan prosedur," pungkasnya.