Lebaran Kedua Pergerakan Penumpang di Bandara Soetta meningkat

:


Oleh Yudi Rahmat, Sabtu, 16 Juni 2018 | 15:40 WIB - Redaktur: Juli - 200


Tangerang, InfoPublik - Pergerakan penumpang pada H-8 sampai H2  atau 7 Juni - 16 Juni 2018 di Bandara Soekarno - Hatta (Soetta) diperkirakan mencapai 1.993.808 juta penumpang, jumlah ini mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu yang mencapai 1.889.239 juta penumpang.

"Ada peningkatan pergerakan penumpang lebih dari 104.569 orang," kata Operation And Service Executive Manager Bandara Soekarno Hatta Djodi Prasetyo di Posko Terpadu Angkutan Lebaran Bandara Soekarno Hatta, Sabtu (16/6).

Menurut Djodi,  pergerakan penumpang tersebut terdiri dari penumpang datang dan berangkat baik domestik maupun internasional.

"Jika dikelompokkan, maka jumlah penumpang pada arus mudik baik kedatangan maupun keberangkatan di H-7 mencapai 206.335 orang dan trendnya meningkat sebesar 15.09 persen dibandingkan 2017, yang mencapai 179.289 orang penumpang," ujarnya.

Sementara jika dikategorikan keberangkatan di H-8 sampai H2 ini terjadi penurunan dibandingkan tahun lalu. Di 2018 untuk penumpang domestik sebanyak 753.986 orang sedangkan 2017 mencapai 839.666 penumpang.

Begitu juga keberangkatan internasional terjadi penurunan. Di 2017 jumlah penumpang  229.984 orang sedangkan 2018 mencapai 213.743 orang. Penurunannya sekitar 16.241 orang.

Sementara penumpang kedatangan, dari H- 8 sampai H2 di Bandara Soekarno-Hatta baik domestik maupun internasional mencapai 863.828 orang. Dibandingkan 2017 rute domestik mencapai 820.612 orang. "Di tahun ini ada peningkatan 43.216 orang," ungkapnya.

Namun demikian Djodi memperkirakan akan terjadi lonjakan penumpang pada arus balik, karena para pemudik akan kembali melakukan aktivitas di Jakarta. 

Diperkirakan H+2 sampai dengan H+8 atau pada 24 Juni 2018 arus balik penumpang kemungkinan meningkat sekitar 5.5 persen atau total 3.623.526 penumpang, dibandingkan pada 2017 yang mencapao 3.435.617. "Hal ini mengingat aktivitas pemudik akan mulai bekerja kembali setelah menikmati libur panjang," ungkapnya.