Gebyar PAUD Blora Melatih Kreativitas dan Sportivitas Anak

:


Oleh MC KAB BLORA, Rabu, 9 Mei 2018 | 11:11 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 344


Blora, InfoPublik - Dinas Pendidikan Kabupaten Blora menggelar Gebyar Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) tahun 2018 sebagai ajang kreativitas dan melatih sportivitas anak. Gebyar PAUD 2018 diikuti 250 anak berlangsung di pendopo rumah dinas Bupati Blora, Rabu (9/5). Acara ini dibuka Bunda PAUD Blora  Dra. Hj. Umi Kulsum Djoko Nugroho.

Sebelum membuka secara resmi Gebyar PAUD 2018, Bunda PAUD Blora  Dra. Hj. Umi Kulsum Djoko Nugroho antara lain mengapresiasi pelaksanaan kegiatan yang menjadi agenda tahunan itu.

Ia mengatakan, Gebyar PAUD sangat berguna untuk mengetahui perkembangan anak secara dini. Indeks Pembangunan Manusia tidak hanya dari segi ekonomi, tetapi juga kesahatan dan pendidikan.

"Oleh karena itu, di setiap desa harus ada PAUD. Gurunya juga disyaratkan harus sarjana. Pihak desa, kami minta memberi dukungan dan memfasilitasinya.  Kami berharap kepada orang tua agar memasukkan anaknya melalui PAUD  terlebih dulu,” katanya.  

Disampaikan lebih lanjut, pendidikan berbanding lurus dengan perkembangan jaman serta kota, pendidikan di desa tidak mungkin lebih baik dari kota. Oleh karena itu perlu adanya infrastruktur agar pendidikan bisa merata hingga ke desa-desa agar yang muda bisa berkembang  dan pintar.

 “Sebagaimana tema yang diangkat, melalui Gebyar PAUD tahun 2018, kita tingkatkan program PAUD menuju Indonesia sehat, cerdas dan ceria,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan kepada orang tua perlu mendidik anak dengan baik sejak dini.

“Karena di usia dini anak bisa cepat menangkap apa yang kita sampaikan. Dan mendorong serta melatih sportivitas anak.” ujarnya.

Pada kesepatan yang sama, Sekretaris Dinas Pendidikan Sugiyanto mewakili Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blora Achmad Wardoyo dalam laporannya antara lain menyampaikan tujuan diselenggarakannya gebyar PAUD tahun 2018 adalah meningkatkan motivasi bermain dan belajar bagi anak usia dini.

Kemudian, mengembangkan bakat dan kreativitas anas usia dini. Meningkatkan motivasi tenaga pendidik dalam melaksanakan tugas pembelajaran dan pengembangan anak usia dini.

Selanjutnya meningkatkan peran serta masyarakat dalam pembinaan dan penyelenggaraan berbagai program layanan PAUD.

“Yang tidak kalah penting adalah sebagai ajang silaturahmi antara pengasuh, pendidik dan pembina,” kata Sugiayanto Sekdindik Blora.   

Peserta Gebyar PAUD, kata dia, adalah  anak usia dini yang terlayani pada lembaga PAUD antara lain TK dan KB dari 16 kecamatan sebanyak 250 anak.

Dikatakan lebih lanjut, aneka jenis lomba yang dilaksanakan pada Gebyar PAUD 2018 di antaranya memasukkan air ke dalam botol, futsal,egrang batok, tari kreasi baru, menempel dan melengkapi (3M), menyanyi tunggal, bercerita dengan bahasa Indonesia, menempel pola, gerak kreatifitas anak, kolase jagung.  

Sebelumnya, Gebyar PAUD tingkat kecamatan se- kabupaten Blora sudah terlaksana di masing-masing kecamatan dan juara dalam lomba Gebyar PAUD tingkat kecamatan tampil di Gebyar PAUD tingkat kabupaten Blora.

Hadir pada pembukaan Gebyar PAUD, diantaranya perwakilan Forkopimda, Gabungang Organisasi Wanita (GOW), Pimpinan DPRD Blora, Camat Se Blora dan pimpinan UPTD Dindik Kecamatan se Blora.  (MC Kab. Blora/Teguh/Eyv).