Pemkab Bojonegoro Gelar Lomba Cipta Menu Untuk Populerkan Pengganti Nasi

:


Oleh MC KAB BOJONEGORO, Selasa, 8 Mei 2018 | 14:33 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 409


Bojonegoro, InfoPublik - Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bojonegoro menggelar lomba Cipta Karya Menu yang diikuti 28 kelompok Tim Penggerak PKK (TP PKK) yang mewakili semua kecamatan di Bojonegoro. Lomba yang digelar di Pendopo Malowopati, Selasa (8/5) ini berfokus pada penggantian nasi yang menjadi sumber karbohidrat.

"Ada yang mengganti nasi dengan gembili, talas, jagung hingga "gaplek" (singkong kering, red)," ujar Mudjito Wahono, Kasi konsumsi pangan, Selasa (8/5).

Subtitusi sumber karbohidrat ini, jelas Mudjito, selalu digelakkan lantaran warga Bojonegoro masih enggan mengganti nasi dengan bahan pangan lain. Padahal, nasi tak memenuhi semua kandungan yang diperlukan oleh tubuh."Dalam menu, selain karbohidrat harus ada protein, vitamin dan mineral," imbuhnya.

Dalam lomba ini, Dinas Ketahanan Pangan menunjuk beberapa dewan juri yang ahli di bidang kuliner dan gizi. Diantara juri ada yang berlatar belakang ahli gizi dari Dinas Kesehatan hingga dari bidang industri kuliner dan pengusaha.

Tak hanya selesai di tingkat kabupaten. Pemenang lomba nantinya akan mewakili Kabupaten Bojonegoro untuk lomba serupa di tingkat bakorwil dan provinsi."Tahun lalu, Bojonegoro menyabet juara dua kategori penyaji menu terbaik di tingkat provinsi," pungkas Mudjito.(MC Bojonegoro/Eyv)