Pemerintah Kayong Utara Harus Gencar Promosi Wisata

:


Oleh MC KAB KAYONG UTARA, Selasa, 24 April 2018 | 16:26 WIB - Redaktur: Elvira Inda Sari - 579


Kayong Utara, InfoPublik - Anggota DPR RI asal Kalimantan Barat, Erma Suryani Ranik meminta Pemerintah Kabupaten Kayong Utara lebih serius mempromosikan dan menyiapkan infrastruktur penunjang pariwisata agar pariwisata di Kayong Utara dapat lebih berkembang.

Kayong Utara yang dikenal dengan keberagaman budaya serta keindahan alamnya yang masih asri, memiliki daya tarik tersendiri di bidang wisata. Namun kurang gencarnya promosi wisata membuat wisata di Kayong Utara mati suri pasca perhelatan Sail Selat Karimata 2016.

"Kalau Kayong Utara mau dikenal banyak orang, ya pemerintah setempat harus lebih giat lagi promosi wisatanya, khususnya dinas pariwisata itu, harus lebih kreatif lagi, kalau mau kayong utara ini menjadi destinasi wisata di Indonesia," ucap Erma dengan nada tegas, Senin (23/4/2018) saat berkunjung ke Kayong Utara.

Namun untuk menjaga agar wisata tetap terjaga, Erma menyarankan agar pemerintah dan masyarakat sama-sama menjaga dan melindungi objek wisata agar tetap terjaga keberadaannya.

"Nanti kalau tempat wisatanya rusak, atau karangnya rusak, nanti apa lagi yang mau di lihat? Kan tidak ada,otomatis orang juga tak mau berkunjung," tutupnya. (MC Kayong Utara Norita/Zal/Ridwan/Vira)