PLTU Nagan Raya Terganggu, Pasokan Listrik di Sigli Tak Stabil

:


Oleh MC KAB PIDIE, Selasa, 27 Maret 2018 | 13:02 WIB - Redaktur: Taofiq Rauf - 969


Sigli, InfoPublik  - Manajer PT. Perusahaan Listrik Negara (PLN) Area Sigli, Kabupaten Pidie Provinsi Aceh, Ade Cahaya Wienardi menegaskan jika kondisi tidak stabilnya listrik di daerah tersebut dikarenakan terganggunya pasokan dari wilayah Sumatera Utara.

"Jaringan yang mati secara dadakan menyebabkan bagian mesin di PLTU Nagan Raya rusak. Saat ini, mesin rusak itu dalam tahap perbaikan. Kita pun tidak mengetahui (kapan) mesin itu selesai perbaikan sehingga akan normal kembali suplai listrik di Pidie," katanya, Senin (26/3) di Pidie.

Ditambahkan Ade bahwa stabilnya persediaan listrik untuk pelanggan di wilayah Pidie sebagian besar memang karena pasokan dari Pembangkit Linstrik Tenaga Uap (PLTU) Nagan Raya, Sumatera Utara. Hal ini karena PLTD di Pulau Pisang milik PLN Sigli tidak mampu memenuhi pasokan listrik masyarakat.

Kondisi tidak stabilnya aliran listrik di Sigli terjadi sejak dua hari terakhir. Dampaknya sangat mengganggu pelanggan di kabupaten lumbung emping meulinjau ini.

Ade berharap masyarakat dapat bersabar dan memahami kondisi yang terjadi. Pihaknya dikatakan Ade akan segera menyelesaiakan permasalahan sehingga kondisi kembali normal. "Saat ini mesin rusak itu dalam tahap perbaikan," katanya kembali mengulang.(MC. Kab.Pidie/TR)