BKPSDM Ajukan Formasi CPNS Ke Pusat Sebanyak 800 Formasi

:


Oleh MC KOTA SINGKAWANG, Kamis, 22 Maret 2018 | 06:52 WIB - Redaktur: Tobari - 349


Singkawang, InfoPublik - Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Singkawang mengajukan kepada Pemerintah Pusat sebanyak 800 formasi, baik tenaga fungsional di bidang kesehatan dan pendidikan serta teknis, meskipun belum ada kepastian pembukaan CPNS.

“Belum ada informasi dari Pemerintah Pusat terkait dicabutnya moratorium penerimaan CPNS, yang jelas untuk kota Singkawang telah menyampaikan lebih kurang 800 formasi,” ujar Kepala BKPSDM Kota Singkawang Hamidi Irwansyah, di ruang kerjanya, Rabu (21/3).

Namun yang sangat mendasar penerimaan CPNS tersebut,  yakni tenaga fungsional kesehatan dan pendidikan, sehingga untuk komposisi yang diajukan sekitar 800 formasi tadi, sebanyak 80%merupakan tenaga medis dan guru sisanya 20% untuk tenaga teknis lainnya.

Jika ada pembukaan CPNS, kata Hamidi, maka pihaknya juga dipanggil untuk memberikan secara rinci formasi sesuai dengan regionalnya yang saat ini Kalbar masuk regional V yang didalamnya termasuk Provinsi Lampung dan Provinsi DKI Jakarta.

Untuk mensiasati belum dibukanya penerimaan CPNS, maka pihak instansi terkait seperti Dinas Pendidikan dan RSUD dr Abdul Aziz Singkawang menerima tenaga kontrak.

“Misalnya Dinas Pendidikan mengangkat guru kontrak setelah mendapatkan persetujuan Walikota, bagaimanapun nanti baik tenaga kesehatan dan pendidikan dengan status tenaga kontrak tadikan diberi imbalan honor,” ungkapnya.

Lantaran status mereka adalah tenaga kontrak, maka mereka tidak berhak menuntut diangkat menjadi CPNS. “Status mereka merupakan status kontrak yang kontraknya selama satu tahun, kalau memang masih diperlukan, maka statusnya diperbarui lagi atau diperpanjang,” katanya. (MC. Singkawang/Vhutra/toeb)