Persebaya Tak Kuatir Bertemu PSMS Medan

:


Oleh MC Provinsi Jawa Timur, Jumat, 2 Februari 2018 | 09:49 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 201


Surabaya InfoPublik - Pelatih Persebaya Surabaya, Angel Alfredo Vera, tak khawatir saat bertemu dengan PSMS Medan dalam babak delapan besar Piala Presiden, yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo. Dirinya meyakini timnya akan bermain lebih baik ketimbang di final Liga 2 kemarin. 

Pria asal Argentina ini menyebut beberapa pemain asingnya juga akan siap diturunkan semua, meski saat ini baru memiliki dua. Namun Alfredo tetap yakin bahwa materi pemainnya lebih baik ketimbang tim lawan. "Kami sudah tahu lawan, pasti permainan mungkin akan hampir sama dan kami tau mereka juga punya pemain baru," ujar Alfredo usai latihan di lapangan Polda Jatim, Kamis  (1/2). 

Sementara itu, katanya, kondisi saat ini pemain Bajol Ijo sudah siap kembali melawan PSMS Medan. Namun, Alfredo tak mau menyebut siapa yang nantnya akan dipilih menjadi starter. "Semua pemain harus kerja keras, Robertino mungkin akan di pasang, tapi masih sisa satu latihan kita lihat besok saja," terangnya. 

Menurut kabar, Persebaya sore ini akan bertolak ke Solo untuk menyiapkan pertandingan yang akan berlangsung pada 3 Februari 2018. Untuk itu Alfredo juga mengharapkan dukungan dari suporter, yakni Bonek Mania. (MC Diskominfo Prov Jatim/non-ris/eyv)