Kemenag Himbau Masyarakat Waspada Agen Ilegal

:


Oleh MC Kabupaten Sumenep, Kamis, 1 Februari 2018 | 17:02 WIB - Redaktur: Taofiq Rauf - 262


Sumenep, InfoPublik -  Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumenep Mohammad Bakri, menghimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati memilih agen perjalanan ibadah umroh maupun haji, karena maraknya travel ilegal atau tanpa izin.

“Masyarakat harus lebih waspada saat memilih agen travel, dengan melihat daftar travel yang sudah punya izin resmi di website Kemenag,” tegasnya kepada wartawan, Kamis (01/02) di Sumenep.

Kemenag dikatakan Bakri menyediakan layanan informasi bagi masyarakat yang ingin melaksanakan umroh. Saat ini data agen resmi tercatat di Kementerian Agama RI. Meskipun di Sumenep belum ditemukan adanya travel umroh illegal, namun Bakri meminta masyarakat tetap harus teliti dan hati-hati dengan melihat legalitas izin.

“Syukurlah, sejumlah travel umroh di daerah yang sudah sering memberangkatkan jemaah dengan selamat dan tanpa masalah,” pungkasnya. (Ren/Esha/Fer/TR)