BPBD Palangka Raya Sosialisasi Antisipasi Pencegahan Karhutla

:


Oleh MC Kota Palangka Raya, Kamis, 18 Januari 2018 | 20:31 WIB - Redaktur: Elvira Inda Sari - 202


Palangka Raya, InfoPublik - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah mengadakan sosilisasi rencana aksi daerah kebakaran hutan dan lahan dari adaptasi perubahan iklim, Rabu (17/1) pagi.

Sosialisasi yang digelar di Ruang Peteng Karuhei ini dipimpin langsung oleh Wakil Walikota Palangka Raya Mofit Saptono Subagio dan Pelaksana Tugas Kepala BPBD Kota Palangka Raya Supriyanto.

Acara sosialisasi selain dihadiri Dinas Kesehatan, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, TNI/Polri dan pihak kecamatan juga dihadiri utusan dari United States Agency For International Development (USAID).

Supriyanto mengatakan dalam rapat ini lebih banyak membahas mengenai kesiapan Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) teknis, termasuk TNI/Polri dalam rangka penanggulangan pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) saat musim kemarau 2018.

Melalui rapat ini pula akan diketahui kendala yang dihadapi tim Karhutla dalam aksi pencegehan. Dengan demikian akan dicarikan solusinya, misalnya tim Karhutla butuh peralatan pemadam, maka bisa segera diadakan.

Apalagi tahun ini musim kemarau diprediksi akan terjadi mulai Juni, sehingga segala sesuatunya harus diantisipasi sejak dini. Namun pada prinsipnya Tim Karhutla Kota Palangka Raya bertekad agar musibah Karhutla terjadi pada 2015 tidak terulang lagi di 2018 ini.

Sementara itu dalam arahannya Wakil Wali Kota Palangka Raya Mofit Saptono Subagio mengatakan sosialisasi rencana aksi ini sangat penting digelar, karena sebagai sarana untuk menyamakan persepsi guna langkah penanggulangan Karhutla.

"Untuk melakukan antisipasi kita bicara teknis dan non teknis. Sebut saja kesiapan peralatan, sumur bor hingga personil dan lain sebagainya. Apakah semuanya berfungsi atau tidak, termasuk bagaimana menyatukan koordinasi hingga memiliki pola atau skema," cetusnya. (MC. Isen Mulang/Elvira)