33.000 KIS Jamkesda Dibagikan Bulan Ini

:


Oleh MC Kota Batam, Selasa, 10 Oktober 2017 | 15:12 WIB - Redaktur: Tobari - 315


Batam, InfoPublik - Dinas Kesehatan akan membagikan Kartu Indonesia Sehat (KIS) kepada 33.000 warga Kota Batam. Pembagian perdana direncanakan di Kecamatan Sagulung, pekan depan.

"Nanti akan dibagikan bersamaan dengan kegiatan sembako murah di kecamatan-kecamatan," kata Walikota Batam Muhammad Rudi, di Pulau Pecung Kecamatan Belakangpadang, Selasa (10/10).

Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam Didi Kusmarjadi mengatakan, kartu yang akan dibagikan merupakan KIS dari program Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda). Sementara penerima bantuan dari APBN, sudah menerima kartunya sejak kunjungan Presiden, beberapa waktu lalu.

"Ini yang dari APBD. Kartunya itu sebenarnya sudah ada, tapi kartu sementara. Ini yang mau diserahkan kartu yang keras seperti ATM," kata Didi.

Ia mengatakan untuk iuran BPJS Kesehatan dari program Jamkesda ini pemerintah mengeluarkan anggaran Rp900 juta per bulan.

Berdasarkan data BPJS Kesehatan, hingga 30 Juni 2017 peserta Penerima Bantuan Iuran (PBI) dari APBN di Kantor Cabang Batam sebanyak 238.087 peserta. Sedangkan untuk PBI APBD sejumlah 39.976 peserta. Total tersebut merupakan peserta gabungan dari Kota Batam dan Kabupaten Karimun.

Sementara kartu yang dibagikan saat kunjungan Presiden, Maret lalu, sebanyak 1.736 KIS. Dengan rincian 252 kartu untuk Kecamatan Galang, Batam Kota 43 KIS, Batuaji 258 KIS, Batuampar 168 KIS, Belakangpadang 104 KIS, Bengkong 183 KIS, Bulang 103 KIS, Lubukbaja 115 KIS, Nongsa 122 KIS, Sagulung 213 KIS, Sei Beduk 131 KIS, dan Sekupang 44 KIS. (MC Batam Kartika/toeb)