Jalan santai Peringatan HUT PWRI ke-55 untuk Pensiunan PNS se-Kalsel di Tabalong

:


Oleh MC Kab.Tabalong, Kamis, 28 September 2017 | 08:51 WIB - Redaktur: Kusnadi - 482


Tanjung, InfoPublik –  Walaupun sudah tidak muda lagi, namun semangat para pensiunan PNS di Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) se Provinsi Kalimantan Selatan tetap sehat dan terlihat masih tinggi dalam semangatnya.

Seperti yang dilakukan pada rangkaian acara peringatan HUT PWRI Ke-55 di Kabupaten Tabalong, PWRI Kabupaten Tabalong mengadakan Senam Sehat Indonesia (SSI) dan jalan sehat dengan diikuti perwakilan anggota PWRI Se-Kalsel  dari 13 Kabupaten/kota di Provinsi Kalsel yang dipusatkan di Taman Giat Tanjung, Kabupaten Tabalong, Rabu (27/9).

kegiatan pertama yang dilakukan yakni senam sehat, kemudian dilanjutkan dengan jalan sehat yang dimulai di Taman Giat Tanjung, dan berakhir di tempat yang sama, dengan rute yang telah ditentukan serta berbagai doorprize juga dibagikan kepada para peserta yang beruntung.

Untuk hadiah sendiri merupakan hasil sumbangan dari dinas dan instansti terkait di Tabalong, dengan jumlah hadiah sebanyak 165 buah dengan hadiah utama berupa dua buah kulkas dan satu buah mesin cuci.

Ketua Panitia, H Masruni mengatakan  tujuan kegiatan selain dalam rangka HUT PWRI ke 55 agar PNS yang sudah  tergabung dalam PWRI ini  masih punya semangat kejuangan dalam rangka mensukseskan penyelanggaraan pemerintahan dan pembangunan.

“Makanya kegiatan ini juga sekaligus mempererat silahturahmi antar pegawai se-Kalsel yang tadinya sudah tidak kenal,sekarang dengan adanya HUT ini mereka bisa saling kenal mengenal kembali dan bisa bersilahturahmi.”Ujar Masruni.

Peserta sendiri yang ikut dalam jalan santai ini berjumlah sekitar 750 orang untuk seluruh kabupaten kota se-Kalsel.(MC Tabalong/Sy/Kus).