Keseruan Perjalanan Nating Angin-angin Bakal Dituangkan dalam Pameran Seni dan Foto

:


Oleh MC Kab. Enrekang, Selasa, 5 September 2017 | 11:29 WIB - Redaktur: Kusnadi - 327


Enrekang, InfoPublik - Serunya perjalanan literasi ke daerah pelosok Dusun Nating, Kecamatan Bungin dan Dusun Angin-angin, Kecamatan Buntu Batu, masih belum berakhir. Para relawan bakal berbagi cerita di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispustaka) Enrekang, 25-30 September mendatang.

Acara bertema kesenian itu digawangi oleh komunitas Galeri Macca. Mereka bakal menghadirkan keseruan perjalanan tiga hari ke pelosok itu melalui medium foto, video, maupun musik dan seni. Bahkan mereka telah menyiapkan konsep acara yang bisa lebih banyak mengundang perhatian masyarakat Kota Enrekang.

Penggagas Galeri Macca, Naim Muhammad menganggap, semangat berliterasi dan wisata kopi yang sempat dilalui itu meninggalkan banyak kesan dan cerita di benak para relawan, baik personal maupun kelompok. Untuk itu, semangat-semangat semacam itu perlu tetap dihidupkan agar tidak hanya menjadi konsumsi dan kenangan pribadi.

"Kita mau berbagi semangat yang sama kepada masyarakat yang tidak sempat ikut dalam perjalanan itu. Apalagi, ternyata antusiasme masyarakat sangat bagus saat melihat postingan teman-teman di media sosial," terang Naim, Senin (4/9).

Oleh karena itu, mereka juga bakal meghadirkan para pegiat literasi yang turut dalam perjalanan berbagi kebahagiaan tersebut. Diantaranya seperti Kedai Kopi Majao, Tjora Pustaka, Macca Cafe 36, hingga para personel Tim Jelajah Wisata Alam Massenrempulu. (MC-Enrekang/Kus)