Menpora Sedih Timnas Indonesia Kalah Lawan Malaysia

:


Oleh Astra Desita, Minggu, 27 Agustus 2017 | 12:09 WIB - Redaktur: Juli - 339


Jakarta, InfoPublik - Kekecewaan mendalam dirasakan Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi atas kegagalan timnas Indonesia melaju ke final sepakbola SEA Games 2017.

Menpora juga sempat menitikkan air mata. Tim nasional Indonesia U-22 harus terhenti di semifinal cabang sepakbola SEA Games 2017. Evan Dimas dkk. dikalahkan Malaysia dengan skor 0-1 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Shah Alam, Sabtu (26/8) malam.

Sepanjang pertandingan, Menpora yang nonton bareng bersama warga di kediamannya di kawasan Gayungsari Barat, Surabaya, terlihat cemas. Bahkan kedua tangannya tak henti-hentinya menyobek kertas kardus yang ada didepannya hingga menjadi potongan kecil.

"Terima kasih kepada seluruh (penggawa) timnas. Kalian sudah berjuang habis-habisan, sudah memberikan yang terbaik. Dari menit yang pertama sampai terakhir, kalian sudah memberikan yang terbaik," ujar Menpora Imam Nahrawi kepada wartawan usai nobar, seperti yang dikutip dalam keterangan Kemenpora.

Menpora juga mengomentari penampilan timnas. Menurutnya, lini depan terlalu banyak membuang peluang. "Ke depan akan kita evaluasi, terutama di lini depan. Banyak peluang-peluang yang belum dimanfaatkan dengan baik. Tidak hanya Ezra (Walian) saja, harus diperbanyak lagi (pemain lini depan). Kita semua sudah menyaksikan kemauan dari teman-teman. Tapi apa daya, tim kita belum memberikan kemenangan pada hari ini," pungkasnya.