Workshop Teknologi Jaringan Komputer Bagi Utusan OPD Pemkot Padang

:


Oleh MC Kota Padang, Selasa, 25 Juli 2017 | 17:05 WIB - Redaktur: Tobari - 527


Padang, InfoPublik – Dinas Kominfo Kota Padang menyelenggarakan Workshop  Teknologi Jaringan Komputer  Tingkat dasar di ruang  Computer Asisted Test (CAT) BKPSDM, Balaikota Padang, selama tiga hari dari 24-26 Juli 2017, dengan peserta sebanyak 40 orang utusan OPD di lingkungan Pemkot Padang.

Erima Oneto yang akrab disapa Rinto, salah seorang narasumber Workshop  Teknologi Jaringan Komputer Tingkat Dasar ini, Selasa (25/7), menyebutkan ilmu tentang  jaringan komputer (computer networking) penting dimiliki para peserta sebagai tenaga IT di OPD masing -masing di lingkungan Pemkot Padang.

Sebab teknologi jaringan komputer untuk hubungan antara dua komputer atau lebih, baik hubungan secara fisik maupun secara logika. Secara fisik komputer-komputer saling dihubungkan dengan menggunakan media transmisi, seperti kabel, saluran telepon, maupun jaringan tanpa menggunakan kabel (wire less).

Menurut Rinto, narasumber dari Dinas Kominfo Kota Padang, komputer  yang terhubung ke sebuah jaringan sesuai dengan kedudukannya seperti dalam sebuah organisasi. Jaringan komputer mendukung pertukaran data antar komputer maupun antar bagian dalam lingkungan perkantoran.

Manfaatnya bisa menghemat waktu dan tenaga, juga akan menjaga akuntabilitas data karena database yang terkoneksi ke jaringan akan selalu on-line dan dapat diakses dari mana saja di dalam kantor. 

“Infrastruktur ini juga sangat diperlukan, karena beberapa aplikasi sistem informasi manajemen dan e-Government baru dapat berfungsi secara optimal setelah infrastruktur tersebut tersedia,” kata Rinto.

Bagi mereka yang mengikuti dengan serius Workshop  Teknologi Jaringan Komputer  Tingkat Dasar ini, yakin bisa mengerti dan memahaminya. Alasannya, mereka tentu telah memiliki ilmu dasar tentang Informasi Teknologi.

Apalagi, setelah mengikuti worshop tersebut, Sekda Kota Padang H. Asnel dan Kepala Dinas Kominfo Didi Aryadi memerintahkan untuk membentuk group IT Pemkot Padang. Maka pekerjaan tentang jaringan komputer terkoordinir dengan baik.

Dan bisa saling bertanya antar teman, jika menemui persoalan, termasuk pada tenaga IT Dinas Kominfo Kota Padang, yang pada prinsipnya "Dengan Workshop Teknologi Jaringan Komputer, Tingkatkan  Kompetensi dan Kualitas SDM Teknologi Informasi  menuju Padang Smart City. (MC Padang/ Irwandi Rais/toeb)