Program Pembangunan Infrastruktur Kelurahan Batuaji Sudah 70 Persen

:


Oleh MC Kota Batam, Rabu, 12 Juli 2017 | 16:01 WIB - Redaktur: Tobari - 889


Batam, InfoPublik - Realiasi program Pembangunan Infrastruktur Kelurahan (PIK) di Kecamatan Batuaji ditaksir sudah mencapai 70%, dimana alokasi anggaran lebih terpusat kepada pembangunan infrastruktur jalan dan perbaikan drianase.

Camat Batuaji, Fridkalter Pardede, mengatakan tahapan program PIK sudah berjalan dari 70% sampai 100%, dengan begitu diharapkan dalam waktu dekat semua rampung dengan sesuai aturan serta prosedur berlaku.

"Jadi kita mendapatkan dana PIK tahun ini sebesar Rp4 miliar untuk dapat memgakomodir 40 kegiatan yang akan dilaksanakan," katanya ketika diwawancarai di kantor Camat Batuaji, Selasa (11/7).

Dalam pelaksanaan pengerjaan, jelas Kalter, semua diserahkan sepenuhnya kepada masyarakat dalam bentuk kelompok Kerja Masyarakat (Pokjamas), pasalnya mereka lebih mengetahui apa menjadi kebutuhan serta bisa memberdayakan tenaga kerja setempat.

Dia menilai, dengan adanya program PIK ini masyarakat sangat antusias, karena banyak masukan diterima bahwa program ini lebih menyentuh terhadap apa yang menjadi kebutuhan setempat, baik dari sisi infrastruktur jalan maupun drainase, sehingga mereka berharap kedepan Pemkot Batam lebih meningkatkan kembali anggaran yang dikucurkan.

"Semoga di tahun depan anggaran dana PIK lebih ditingkatkan, sebab pola pembangunan lebih dirasakan langsung oleh masyarakat sekitar," katanya.

Sementara itu, anggota DPRD Batam Komisi I, Sukaryo, melihat semangat program PIK adalah positif, sebab melibatkan peran serta masyarakat dalam proses pengerjaan, namun agar terhindar dari permasalahan, hendaknya ke depan harus diperkuat dengan sebuah Peraturan Daerah (Perda).

"Sekarang aturannya masih dalam bentuk Perwako, untuk lebih menguatkan diharapkan Pemkot Batam segera mengajukan untuk pembuatan Perda," katanya ketika diwawancarai di kantor DPRD Batam. (HK/toeb)