DKI Bahas RPJMD Dengan Tim Sinkronisasi Anies-Sandi

:


Oleh G. Suranto, Senin, 22 Mei 2017 | 15:58 WIB - Redaktur: Juli - 467


Jakarta, InfoPublik - Tim sinkronisasi Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno mengadakan pertemuan dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) DKI Jakarta di Gedung Blok G, Lantai 2 Balai Kota DKI, Senin (22/5) untuk membahas rancangan pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD).

Sekretaris Daerah DKI Jakarta Saefullah mengatakan, tim sinkronisasi Anies-Sandi akan terus melakukan koordinasi dengan TAPD, bahkan rencananya akan melakukan penyusunan bersama-sama terkait RPJMD 2018-2022.

“Sekarang koordinasi sedang berjalan, saya komunikasi dengan Pak Djarot dilaporkan bahwa hari ini, besok sampai Rabu, tim sinkronisasi sedang melakukan rapat koordinasi, three party antara Bappeda, SKPD terkait dan tim sinkronisasi,” kata Saefullah.

Disebutkan, nantinya RPJMD akan menjadi acuan untuk rancangan kerja pemerintah daerah (RKPD) 2018. Setelah selesai  RKPD akan menjadi patokan dalam pembahasan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) untuk APBD DKI 2018. “Jadi tim sinkronisasi itu bahas RKPD 2018,” paparnya.

Sementara itu, mengenai potensi untuk masuknya program Anies-Sandi dalam APBD Perubahan 2017. Saefullah mengungkapkan bahwa peluang itu masih ada, selama Plt Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat memberikan persetujuan.

Namun lanjutnya, program yang dapat masuk dalam APBD-P 2017 bukan merupakan pembangunan infrastruktur, karena mengingat waktunya tidak memungkinkan.

“Kalau fisik kan nanti musti lelang 45 hari belum lagi kalau ada sanggahan, kemudian bisa ditambah sanggahan lagi. Kalau fisik berat,” ungkapnya.