Diskominfo Kabupaten Dharmasraya Pasang 4 Titik Lagi WiFi Publik

:


Oleh MC Kab Dharmasraya, Senin, 17 April 2017 | 15:31 WIB - Redaktur: Tobari - 1K


Dharmasraya, InfoPublik – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Dharmasraya memasang 4 titik  lagi akses WiFi Publik di berbagai lokasi, seiring dengan kenyataan bahwa akses internet sudah menjadi kebutuhan masyarakat dalam rangka mendapatkan informasi tentang program/kegiatan Pemerintah.

Keempat titik itu masing-masing di area Rumah Sakit Umum (RSUD) Sungai Dareh, Dinas Pertanian Kabupaten Dharmasraya, Dinas Penananman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (PMTSP) Kabupaten Dharmasraya, dan di halaman kantor Bupati Dharmasraya.

Demikian disampaikan Kepala Diskominfo Kabupaten Dharmasraya, ST.M.Taufik,SE,MM  dalam rapat persiapan lomba “Dharmasraya Antena Mobile Contest (DAMC)”, di ruang rapat Diskominfo, pekan lalu.

“Saat ini kita sedang memasang 4 titik WiFi Publik untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan akses internet, yang berlokasi di area RSUD Sungai Dareh, Dinas Pertanian, Dinas PMPTSP dan halaman kantor Bupati Dharmasraya”, ungkapnya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan, bahwa 2016 yang lalu,  kita sudah memasang 4 titik WiFi Publik, yaitu di area kantor Walinagari (desa adat) Sungai Rumbai, kantor Walinagari Koto Baru, Kantor Walinagari Sikabau dan rest area pasar lama Pulau Punjung.

Namun belum banyak masyarakat yang tahu akan keberadaan pelayanan internet gratis tersebut, makanya sekarang kita pasang plank merk “Kawasan WiFi Publik, Akses Internet Gratis” pada lokasi dimaksud.

WiFi Publik yang dipasang pada 4 titik tersebut memiliki kecepatan 20 Mbps dengan kapasitas unlimited. Hal ini diungkapkan oleh teknisi pembangunan jaringan antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Diskominfo, Adel Wiratama, ST,M.Cio di ruangan kerjanya Senin (17/4).

“Kalau 4 titik WiFi yang dipasang sekarang lebih bagus aksesnya dari yang sebelumnya, dimana masing-masing titik memiliki kecepatan 20 Mpbs dengan sistem unlimited, sementara pada 4 titik sebelumnya berkecepatan 1,2 Mbps,” katanya. (MC Dharmasraya/MTh/toeb)